x
HARI KARTINI

Serahkan Perlengkapan Tugas Jelang Pengamanan TPS, Kapolda Sulbar : Laksanakan Tugas dengan Baik

waktu baca 2 menit
Kamis, 1 Feb 2024 15:30 0 104 Arif

Sulbar, liputan4.com – Menyerahkan langsung perlengkapan tugas kepada perwakilan personel yang akan melaksanakan pengamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang, Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar juga berpesan kepada seluruh personelnya untuk bekerja dengan baik dan tidak terpancing dengan situasi dilapangan, Kamis (1/2/24) di lapangan Tribrata Mapolda.

Tak hanya itu, orang terbaik Polda Sulbar itu juga menekankan agar yang ditugaskan di TPS nantinya betul-betul menjaga stamina dan kesehatan dengan konsumsi vitamin sehingga tugas yang di emban juga maksimal.

Yang mungkin ditugaskan di Kabipaten Mamasa dan Pasangkayu khususnya serta di wilayah-wilayah pegunungan ataupun kepulauan agar staminanya betul-betul dijaga, yang kurang olahraganya ayo di rutinkan, tutur Kapolda.

Perlengkapan tugas berupa ransel yang diserahkan kepada rekan-rekan sekalian, kata Kapolda sudah dilengkapi buku saku pengamanan TPS, lampu senter, jas hujan, tongkat T dan borgol jadi harus semangat dan bekerja dengan maksimal.

Sementara itu, ditempat yang sama Karo Ops Polda Sulbar Kombes Pol I Nyoman Artana juga menyampaikan bahwa hari Senin depan akan dilaksanakan simulasi pengamanan TPS untuk mengetahui situasi normal ataupun situasi sebaliknya. Karena tidak semua anggota pernah melakukan pengamanan di TPS, tuturnya.

Selanjutnya akan digelar juga upacara pelepasan personel yang terlibat pengamanan TPS. Intinya kedepan seluruh personel dituntut
siap menghadapi segala situasi, jadi jaga fisik, stamina dan kesehatan sehingga dapat memaksimalkan pengamanan saat di TPS.

Bersamaan itu, Karoops juga mengingatkan kepada seluruh personel yang terlibat pengamanan TPS tidak boleh membawa Senpi, dilarang mencatat ataupun mendokumentasikan hasil perhitungan suara karena tugas kita hanya pengamanan, tegasnya.

Humas Polda Sulbar

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x