x
HARI KARTINI

Semarak Jelang Hari Bhayangkara ke 77, Polres Bengkalis Gelar Fun Walk

waktu baca 2 menit
Sabtu, 17 Jun 2023 18:38 0 326 ERWIN NABABAN

Bengkalis,Riau-Liputan4.com – Jelang peringatan hari Bhayangkara ke 77 tahun 2023, Polres Bengkalis menggelar kegiatan Fun Walk.

Kegiatan yang diadakan di Lapangan Tugu Jalan Jenderal A. Yani, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis pada hari Sabtu, 17 Juni 2023 itu berhasil menyedot perhatian masyarakat. Lebih kurang ribuan peserta dari berbagai kalangan masyarakat hadir di kegiatan itu.

Dalam hal ini, kegiatan Fun Walk yang di ketuai oleh AKP Kaliman Siregar S.H, yang juga menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Bengkalis itu juga telah mempersiapkan kupon sebanyak 5500 kupon dan saat itu juga habis terbagi keseluruh peserta yang hadir.

Acara itu dihadiri juga oleh sejumlah tokoh dan pejabat penting, termasuk Wakil Bupati Bengkalis, Dr. H. Bagus Santoso, M.P., yang mewakili Bupati Bengkalis. Kapolres Bengkalis, AKBP Setyo Bimo Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., juga turut hadir bersama jajarannya. Serta perwakilan dari berbagai instansi, seperti Dandim 0303 Bengkalis, Kalapas Kelas IIA Bengkalis, Pengadilan, DPRD Kabupaten Bengkalis, dan seluruh masyarakat Bengkalis.

Wakil Bupati Bengkalis dan Kapolres Bengkalis secara simbolis melepas peserta Fun Walk untuk memulai perjalanan sehat mereka. Rute Fun Walk meliputi Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Patimura, Jalan Tandun, Jalan Antara, dan kembali ke Lapangan Tugu Jalan Jenderal A. Yani sebagai titik finish.

Dalam sambutannya, Kapolres mengucapkan terima kasih kepada semua hadirin yang turut memeriahkan kegiatan pagi yang cerah ini. Ia menjelaskan bahwa Fun Walk merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-77 dengan tema “Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia.”

Selain mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan Fun Walk, Kapolres juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan mempererat hubungan antara Polres Bengkalis dengan masyarakat Kabupaten Bengkalis. Diharapkan melalui kegiatan ini, kedekatan antara polisi dan masyarakat semakin terjalin dengan baik.

Tak kalah penting, Wakil Bupati Bengkalis, Dr. H. Bagus Santoso, M.P., juga memberikan sambutannya. Ia mengapresiasi Polres Bengkalis yang telah melaksanakan Fun Walk ini sebagai bagian dari upaya memajukan Kabupaten Bengkalis agar menjadi daerah yang termarwah, maju, dan sejahtera. Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bengkalis juga memberikan penghargaan kepada Polres Bengkalis atas terselenggaranya acara Fun Walk ini dengan meriah dan berhasil menciptakan kebersamaan yang dirasakan oleh masyarakat Bengkalis.

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x