x
HARI KARTINI

Perkembangan Pelatihan Bakti Saka Bhayangkara 2022 Resmi di Tutup

waktu baca 2 menit
Minggu, 20 Nov 2022 20:45 0 352 Redaksi

LIPUTAN4.COM,PADANG LAWAS

-Perkemahan pelatihan Bakti Saka Bhayangkara dibawah naungan Polres Padang Lawas (Palas) tahun 2022 resmi ditutup.

Upacara penutupan yang dipimpin oleh Kapolres Padang Lawas (Palas) AKBP Indra Yanitra Irawan , melalui Kasat Binmas AKP Rahmat Saleh Nainggolan. Perkemahan yang berlangsung selama 4 hari dari tanggal 17 – 20 /11/2022, di Bumi Perkemahan Tor Sipiramanuk yang dibuka oleh Plt Bupati Palas , H. Ahmad Zarnawi pasaribu pada hari Jum’at yang lalu, 17/11 di Desa Surodingin, Kecamatan Lubuk Barumun.

Kasat Binmas AKP Rahmat Saleh Nainggolan dalam arahannya menyampaikan terimakasih kepada seluruh yang terlibat pelaksana kegiatan.

“Saya ucapan terimakasih yang sebesar besarnya kepada panitia dan terutama kepada Kwarcab Palas yang ikut mensukseskan kegiatan ini”, Ujar Kasat Binmas.

Dalam sambutannya, Kasat Binmas menekankan betapa pentingnya pelatihan Bakti Saka Bhayangkara.

“Perkemahan ini tujuan utamanya adalah untuk memantapkan eksistensi gerakan pramuka serta meningkatkan peranan kepolisian melalui gerakan Pramuka, dalam kegiatan ini memang telah memperlihatkan hasil yang menggembirakan, karena kakak-kakak dan adik-adik telah mengikuti dan memahami tentang Saka Bhayangkara,” Ungkap Kasat.

Perlu kita ketahui bersama lanjut Kasat Binmas, Saka bhayangkara adalah wadah kegiatan ke Bhayangkara untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), sebagai pelopor penggerak anti narkoba.

Diharapkan dengan kegiatan Saka Bhayangkara ini adik – adik dapat memberikan kontribusi positif dalam bidang pemeliharaan Kamtibmas, pelopor keselamatan berlalu lintas dan pelopor sadar hukum.

Jadilah teladan dan contoh yang baik di tengah tengah masyarakat, pupuk terus semangat persaudaraan, serta senantiasa menjunjung tinggi harkat dan martabat kehormatan Bhayangkara, Pungkasnya.

Rangkaian penutupan perkemahan pelatihan Saka Bhayangkara diwarnai dengan acara pelepasan tanda peserta dan penyerahan hadiah bagi peserta yang berhasil meraih juara lomba Krida pelatihan Bakti Saka Bhayangkara tahun 2022.

Hadir pada penutupan kegiatan perkemahan, PJU Polres Palas, Perwakilan dari Kodim 0212/TS Koramil 08 Barumun para pembina Kwarcab Palas.(Sbn)

Berita dengan Judul: Perkembangan Pelatihan Bakti Saka Bhayangkara 2022 Resmi di Tutup pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : ALI SABBAN

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x