x
HARI KARTINI

Resmob Polres Jeneponto Berhasil ‘Gulung’ Pelaku Pencurian, 1 Timah Panas Melayang

waktu baca 2 menit
Jumat, 12 Jan 2024 14:05 0 333 BASIR HASGAS

Jeneponto,Liputan4.com- Aksi pencurian disertai kekerasan menimpa sebuah kantor koperasi bernama Baji Minasa beralamat di kelurahan Empoang kecamatan Binamu pada tanggal 11 januari 2024 sekitar pukul 03.00 dini hari.

Dalam aksinya terduga pelaku membobol pintu belakang kantor, setelah masuk terduga lalu merusak pintu kamar dengan sebilah parang tempat para korban bersembunyi.

Dari keterangan kasi humas polres Jeneponto, terduga pelaku yang berciri-ciri memakai kaos dan topi berwarna abu-abu itu mengancam korban NI dan TR dan meminta kunci brankas, namun korban mengaku kunci brankas di setorkan tiap jam kantor tutup,” iya korban sempat disekap dan diancam denga sajam jenis parang,”ujar Akp. Bakri,S.Sos.

Korban TR sempat meminta bantuan via selular pada sepupunya inisial SN dan ketika SN tiba di TKP langsung di kejar parang oleh terduga pelaku sehingga terjadi kejar-kejaran hingga ke areal persawahan.

Atas kejadian tersebut NR melaporkan kejadian tersebut ke mapolres Jeneponto, usai terima laporan sat reskrim melalui unit resmob yang di pimpin kanit Abd Rasyad langsung ke TKP dan lakukan pengejaran.

Tak berselang lama, terduga pelaku berhasil diamankan di jln lanto daeng pasewang, namun pada saat penangkapan terduga masih berusaha ingin melarikan diri sehingga petugas terpaksa berikan tembakan terukur,” iya kabarnya sempat melawan dengan cara memberontak,”terangnya.

” terduga (TW) bersama barang bukti berupa parang yang digunakan pelaku dan barang curian sebuah handphone jenis vivo telah diamankan di mapolres Jeneponto,”tutup Akp. Bakri,S.Sos

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x