x
HARI KARTINI

Kepala Desa Diminta Kreatif dan Inovatif Dalam Membangun Desa

waktu baca 2 menit
Rabu, 8 Jun 2022 02:46 0 278 Redaksi

Liputan4.com, Sumenep – Menjadi kunci utama, Bupati Sumenep Achmad Fauzi menekankan pentingnya inovasi dan kreativitas, bagi kepala desa bersama perangkat desa dalam memajukan dan membuat berkembang desanya masing-masing.

“Perangkat desa mempunyai peran penting untuk menggerakkan seluruh potensi desa, sehingga harus inovatif dan kreatif untuk mengelola sumber daya di desanya,” kata Ra Achmad Fauzi, Selasa (7/6/2022).

Ra Fauzi menyampaikan, pihaknya optimis desa yang berinovasi untuk mengembangkan potensi desa. Hal itu akan berdampak positif pada pembangunan dan kemandirian serta mampu menggerakkan roda perekonomian demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Perangkat desa yang berinovasi dan berkreativitas memajukan desa dengan karya nyata, jelas bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ulasnya.

Pihaknya menegaskan, kepala desa harus mengidentifikasi dan memetakan potensi desanya masing-masing, karena setiap desa memiliki potensi yang berbeda-beda satu dengan lainya, demi menyejahterakan masyarakatnya. Dengan potensi di berbeda kepala desa harus kreatif dan produktif.

“Kepala desa untuk mewujudkan desa yang maju bisa melakukan berbagai pengembangan potensinya, antara lain melalui sektor wisata, UMKM dan ekonomi kreatif,” tuturnya.

Tambah Achmad Fauzi, kepala desa harus tidak malu belajar demi memajukan desanya. Mencontoh desa lain jangan sampai dijadikan gengsi yang telah berhasil melakukan pengembangan daerahnya.

“Pemerintah daerah siap memberikan bantuan apapun termasuk keuangan jika inovasi potensi desa itu benar-benar mampu meningkatkan masyarakat. Saat ini hanya satu desa yang mendapat bantuan, karena inovasinya sangat bagus demi pengembangan desa,” tutupnya.

Berita dengan Judul: Kepala Desa Diminta Kreatif dan Inovatif Dalam Membangun Desa pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Syarif Hidayat

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x