x

Bunda Hj.Raudhatul Jannah Sahbirin Noor Buka Sosialisasi Pola Asuh Anak Dan Remaja Di Era Digital (PAAREDI)

waktu baca 3 menit
Senin, 21 Agu 2023 16:03 0 247 G. IRAWAN

BANJARMASIN – LIPUTAN 4 COM. Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Hj.Raudatul Jannah Sahbirin Noor, secara resmi membuka Sosialisasi Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital (PAAREDI), di Hotel salah satu Hotel Banjarmasin, Senin (21/08/23).

Acara yang diselenggarakan ini merupakan hasil sinergi antara Pokja 1 TP PKK Provinsi Kalsel dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) dan KB Provinsi Kalsel.

Hj.Raudatul Jannah Sahbirin Noor, yang akrab disapa Bunda, Ketua TP PKK Provinsi Kalsel, menyoroti betapa sangat pentingnya menerapkan pola asuh yang tepat bagi anak dan remaja di era digital saat ini,” ucap Bunda.

Bunda Hj.Raudhatul Jannah Sahbirin Noor mengatakan bahwa di era digital, di mana informasi beredar dengan cepat, kegiatan seperti sosialisasi ini sangat dibutuhkan untuk menyelaraskan diri dengan perkembangan zaman,”Kini kita berada di era digital, di mana kemajuan teknologi memiliki dua sisi yang berbeda. Oleh karena itu, apakah teknologi ini membawa dampak positif atau negatif tergantung pada bagaimana kita menerima informasi. Saya berharap sosialisasi ini mendapat perhatian lebih dan menjadi viral, untuk mengimbangi kecepatan perkembangan teknologi yang pesat,” ucap Bunda.

Bunda juga mengingatkan bahwa anak-anak adalah merupakan amanah dari Tuhan yang harus kita jaga, setiap anak memiliki kepribadian yang unik, dan orang tua juga memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan membimbing mereka dengan benar,” tambah Bunda Hj.Raudhatul Jannah Sahbirin Noor.

Bunda juga menekankan beberapa faktor yang memengaruhi perkembangan anak secara optimal, termasuk pendidikan yang baik, gizi yang seimbang, dan juga dukungan penuh dari seorang ayah sebagai kepala keluarga,” tuturnya.

Bunda juga berharap, dengan melalui acara ini, upaya untuk memperkuat keluarga dengan menerapkan pola asuh yang baik dapat menjadi lebih luas dan intens, “Tujuannya adalah untuk meningkatkan kualitas generasi muda di masa depan, termasuk pendidikan mereka, pola asuh yang sehat, pola makan yang baik, dan banyak hal lainnya, serta untuk meningkatkan ketahanan dalam keluarga,” terang Bunda.

Kepala DPPPA dan KB, Bapak Adi Santoso, menyampaikan bahwa memilih TP PKK sebagai mitra dalam edukasi pola asuh anak dan remaja bukan tanpa alasan,” ucap Kepala DP3A & KB Kalsel, Adi Santoso.

“Kami melihat TP PKK sebagai mitra strategis yang dapat menyebarkan edukasi ini hingga ke tingkat desa dan kelurahan di seluruh Kalimantan Selatan. Ini adalah jaminan efektif untuk mengedukasi semua keluarga di Kalimantan Selatan agar memberikan pola asuh yang benar kepada anak-anak dan remaja, seiring dengan perkembangan era digital yang membawa tantangan baru,” ucap Adi Santoso.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 13 dari TP PKK kabupaten/kota, se-Kalimantan Selatan, dan juga TP PKK Provinsi Kalsel. Narasumber dalam acara ini adalah Kepala DP3A dan KB Provinsi Kalsel, Adi Santoso, serta Gusti Noor Ermawati dari Ikatan Psikologi Klinis wilayah Kalsel.(IWAN L4).

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI KARTINI
ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x