x
HARI KARTINI

SDN 106206 Sidodadi Liberia Sergai Gelar Kegiatan Buka Bersama

waktu baca 2 menit
Sabtu, 23 Mar 2024 20:38 0 527 SARIANTO DAMANIK

Sergai, Liputan4.com – Memasuki hari ke-11 pelaksanaan ibadah puasa Ramadan 1445 Hijriah, jajaran SDN 106206 Sidodadi Liberia Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara menggelar kegiatan buka puasa bersama yang dilaksanakan di halaman sekolah, Jumat sore (22/3/2024).

Tampak hadir dalam giat tersebut, para guru di jajaran SDN 106206 Sidodadi Liberia, tokoh masyarakat Abdul Razak, orang tua siswa, penceramah serta ratusan siswa.

Kegiatan buka puasa bersama ini selain sebagai wadah menjalin silaturahmi baik antar guru, orang tua siswa maupun masyarakat sekitar juga sebagai salam perpisahan karena Kepala Sekolah tersebut akan berpindah tugas.

” Alhamdulillah kemarin saya mendapat amanah dari Bapak Bupati Serdang Bedagai (Sergai) untuk berpindah tugas di Kantor Dinas Pendidikan. Jadi, kegiatan ini sebagai salam perpisahan saya kepada seluruh siswa maupun para petugas di sekolah ini,” kata Ari Gunawan, M.Pd yang mendapat amanah jabatan Pengawas Kepala Seksi Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Dasar Dinas Pendidikan.

Ia pun mengutarakan jika ada pertemuan pastilah ada perpisahan. Karenanya, rasa berat hati meninggalkan sekolah yang sudah dinakhodainya selama 5 tahun ini.

” Berat bagi saya untuk meninggalkan sekolah ini, sebab saya menganggap para guru maupun siswa sudah seperti keluarga sendiri. Namun karena amanah dari pimpinan, maka saya siap menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya,” ujar Ari sapaan akrabnya.

Diungkapkan pria yang pernah meraih PNS Berprestasi tahun 2023 ini, bahwa kemarin saat pelantikan Wabup Sergai Adlin Tambunan menekankan jika kesuksesan itu diawali dengan disiplin dan betapa pentingnya akan disiplin dalam bekerja.

” Pak Wabup Adlin menyampaikan bahwa tidak ada ceritanya orang sukses datang dengan sendirinya, karena kesuksesan akan sebanding dengan apa yang telah kita kerjakan. Disiplin adalah kunci kesuksesan dalam kehidupan. Dengan disiplin akan menumbuhkan sikap peduli, meningkatkan rasa percaya diri, meningkatkan kreativitas, hingga menumbuhkan integritas,” ujar Ari Gunawan yang akan terus mengingat pesan Wabup Sergai tersebut.

Sebagai informasi sejak sekolah tersebut dipimpin oleh Ari Gunawan, telah mengalami perubahan yang cukup drastis diantaranya; sekolah SDN 106206 Sidodadi Liberia telah berlebel sebagai sekolah penggerak, memiliki perpustakaan yang telah terakreditasi oleh Perpusnas RI, memiliki laboratoriun komputer, UKS, lebih asri dengan beragam tanaman bermanfaat dan bunga-bunga serta telah mimiliki pagar sekolah.

Kegiatan buka puasa tersebut diisi dengan tausiyah dan salat magrib berjamaah. (Dmk)

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x