x
HARI KARTINI

Polres Pamekasan Lakukan Patroli Dinihari, Antisipasi Balap Liar dan Kriminalitas

waktu baca 1 menit
Senin, 18 Sep 2023 16:04 0 176 CHALIK

PAMEKASAN – Untuk mencegah dan mengantisipasi tindak kejahatan Jalanan dan Balapan Liar pada malam hari, anggota Polres Pamekasan melakukan Patroli pada malam hari pada jam-jam yang dianggap rawan terjadinya tindak kejahatan.

Kegiatan ini untuk memberikan keamanan dan Kenyamanan kepada masyarakat khususnya di wilayah hukum Polres Pamekasan di malam hari.

Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana melalui Kasihumas Polres Pamekasan Iptu Sri Sugiarto menjelaskan bahwa selain difokuskan untuk mencegah adanya balapan liar di jalan raya dan aksi-aksi kejahatan jalanan, serta mencegah pelanggaran lalu lintas yang berpotensi terjadinya laka lantas dan kamseltibcar lalu lintas.

“Untuk para pengendara yang nongkrong di pinggir jalan yang dapat menimbulkan kerumunan kita minta untuk bisa membubarkan diri dan istirahat di rumah kecuali memang ada keperluan yang positif,” jelas Iptu Sri Sugiarto.

“Dalam kesempatan tersebut Petugas juga menberikan Himbauan Kamtibmas serta sosialisasi terkait larangan menggunakan knalpot brong ” tambah Kasihumas.

Kegiatan ini untuk mewujudkan kamtibmas serta kamseltibcar lalu lintas yang kondusif di Kabupaten Pamekasan.

“Mari kita semua Tertib berlalulintas, untuk terhindar dari Kecelakaan lalu lintas, karena kecelakaan lalu lintas di awali oleh Pelanggaran,” tutup Iptu Sri Sugiarto

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x