BANJARMASIN – LIPUTAN 4.COM. Polsek KPL Banjarmasin telah berhasil menggagalkan Penyeludupan satwa endemic yang dilindungi oleh Pemerintah, hal tersebut diungkapkan dalam Konfrensi Pers yang diadakan dihalaman Kantor Polsek KPL Banjarmasin, Rabu (13/09/23).
Menurut Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Sabana Atmojo S.I.K., M.H, pelaku ini terlibat dalam penyeludupan satwa endemic yang dilindungi oleh Pemerintah, diantarnya :
1. Empat ekor bekantan yang berasal dari daerah Kurau
2. Empat ekor Berang-berang yang diperolehnya melalui pertemuan di daerah tertentu.
3. Satu Ekor burung Kasturi Raja yang dibelinya dari seseorang di alun-alun Martapura Kabupaten Banjar,” ucap Kapolresta Banjarmasin dalam Jumpa Pers.
Kronologi Kejadian ini bermula pada hari Selasa (12/9/2023) ketika anggota Polsek KPL sedang melakukan giat patroli rutin, dan menerima informasi tentang adanya pengiriman satwa endemic yang dilindungi ke luar Kalimantan dengan menggunakan truk dengan tujuan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur.
Dan akhirnya Petugas Patroli Polsek KPL Banjarmasin berhasil mencurigai sebuah mobil putih yang berhenti di depan Pasar THR Kel.Telaga Biru dengan nomor polisi Da 8311 BI.
Mereka memutuskan untuk memeriksa mobil tersebut beserta barang yang diturunkan dari mobil Daihatsu tersebut, dan Hasil dari pemeriksaan menunjukkan bahwa ditemukan beberapa satwa endemic yang dilindungi tersebut disimpan dalam lima kotak putih.
Kapolsek KPL, Kompol Aryansyah S.I.K., M.H, turut serta dalam penggeledahan tersebut, Selanjutnya, petugas pun meminta dokumen terkait satwa tersebut kepada pemiliknya, yaitu seorang pria asal Sidoarjo, Jawa Timur, dengan inisial RM, dan Saat ini, pemilik satwa endemic ini pun juga tengah dalam proses penyelidikan.,” pungkas Kapolresta Banjarmasin.
Tersangka dan barang bukti lainnya telah diamankan dan dibawa ke Polsek KPL Banjarmasin untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. (Lenka) @sabana_atmojo_m.s (Rilis).
Tidak ada komentar