x

Lapas Binjai Kanwil Kumham Sumut Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H

waktu baca 2 menit
Kamis, 5 Okt 2023 23:09 0 181 ABDI SUMARNO

Binjai, Liputan4.com -Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan sarana bagi Warga Binaan Pemasyarakatan untuk merayakan kelahiran Nabi Agung pembawa pesan Allah SWT, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai menggelar acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dilaksanakan di Mesjid At- Taqwa Lapas Binjai, Prosesi kegiatan diawali dengan lantunan bacaan Ayat Suci Al-Quran oleh Warga Binaan Lapas Binjai, Kamis ( 05/10/2023)

Tepat pukul 10.00 Wib acara dimulai setelah di hadiri oleh tamu undangan dari Kantor Kementerian Agama Kota Binjai, dan Turut Hadir dalam Acara tersebut Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik, Dat Menda, Kasubsi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan, Freddy Rinadi Siregar dan segenap Pegawai Lapas Binjai yang beragama muslim ikut meramaikan kegiatan Maulid Nabi Muhammas SAW tersebut.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai, Theo Adrianus, dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini untuk membentuk karakter religius bagi warga binaan, dan berharap bisa menjadi pencerahan sehingga kedepannya iman dan ketaqwaan kita semakin baik serta meneladani akhlak dari Baginda Rasulullah, beliau juga berharap dalam momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dapat meningkatkan rasa persaudaraan diantara kita semua, jaga silaturahmi, saling menghargai, bina toleransi untuk kedamaian dan kerukunan di Lapas Binjai yang kita cintai ini.

Acara memperingati Hari Maulid Nabi Muhammad SAW ini bertemakan “Meneladani Akhlak Baginda Rasulullah untuk Mencapai Kebahagiaan Dunia dan Akhirat” yang dikuatkan dengan ceramah agama oleh bapak Ust. Hendra Wibowo, S.Sos.I. yang terus menerus mengingatkan bagaimana akhlak teladan Nabi Muhammad SAW.

ROKOK ILEGAL

Demi meningkatkan ketakwaan Warga Binaan Lapas Binjai serta meningkatkan nilai religius sebelumnya Risti Anggita Selaku Ketua Panita Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan seluruh Panitia juga mengadakan beberapa lomba yakni Tartil, Azan & Ceramah yang di harapkan agar Warga Binaan kelak akan mampu membawakan nilai-nilai keagamaan bagi dirinya keluarga serta masyarakat pada umumnya.

Setelah selesai penyampaian ceramah atau hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW kegiatan ini di akhiri dengan pembacaan dan pembagian hadiah hasil lomba di beberapa hari sebelumnya dan pembagian hadiah diberikan oleh Kepala Lapas dan Jajaran.(Abdi)

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AKU PACAK
HARI KARTINI
ULTAH PULAU TALIABU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x