x

Gubernur Kalsel Lantik Ketua Dan Pengurus DPD APERSI Kalsel Periode Masa Bakti 2024-2028

waktu baca 2 menit
Selasa, 7 Mei 2024 17:56 0 59 G. IRAWAN

oppo_0

 

BANJARMASIN – LIPUTAN 4.COM. Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor pada hari ini secara resmi melakukan pelantikan sekaligus pengukuhan Ketua dan pengurus DPD Asosiasi Pengembang Perumahan Dan Pemukiman Seluruh Indonesia (APERSI) Provinsi Kalsel, bertempat di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Selasa (07/05/24).

Dalam kegiatan Pelantikan sekaligus Pengukuhan pengurus DPD APERSI Provinsi Kalsel Tutut didampingi oleh Ketua (TP) PKK Provinsi Kalsel, Hj Raudhatul Jannah Sahbirin Noor, juga turut dihadiri oleh Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman Provinsi Kalsel, Ibu Hj.Mursydah Aminy,.MT. dan jajaran Forkompinda Kalsel, dalam kegiatan tersebut Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor mengungkapkan, pada Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) APERSI Provinsi Kalsel Periode Masa Bakti 2024-2028 pada hari ini diharapkan agar bisa dapat menguatkan sinergi dan kolaborasi bersama Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalsel serta seluruh perangkat desa, guna mewujudkan kesejahteraan di bidang Perumahan di Banua Kalimantan Selatan,” ucap Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor.

ROKOK ILEGAL

Gubernur Kalsel mengatakan, DPD APERSI agar dapat turut membantu pemerintah untuk kemajuan pembangunan,’ ucap Gubernur Kalsel.

Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor juga menjelaskan, pemerintah provinsi Kalsel juga memberikan perhatian bagi kesejahteraan masyarakat di Kalsel,” tambahnya.

Di tambahkan oleh Ketua umum DPD APERSI Pusat, untuk pada tahun 2024 ini total Pembagunan Perumahan di Kalsel direncakan akan membangun sebanyak seribu unit perumahan MBR bagi masyarakat Kalsel,” jelas Ketua umum DPP.APERSI Pusat.

Sementara itu, Ketua Umum APERSI Pusat, Bapak H Junaidi Abdillah,.SE,..MM mengatakan, DPP APERSI memiliki peran penting dalam mendampingi pemerintah dalam melaksanakan program pembangunan perumahan dan permukiman warga agar berjalan sesuai rencana sehingga terwujudnya kemakmuran dan kesejahteraan bagi masyarakat,” ucap H Junaidi Abdillah,.SE,.MM.

“DPP APERSI Pusat bertanggung jawab untuk menjembatani antar pihak Pemerintah dalam melaksanakan penyelenggaraan pembangunan yang akuntabel, transparan dan tepat sasaran,” ucap Ketum DPP APERSI.

Ketua DPD APERSI Kalsel terpilih, ibu Hj.Wahidah Mukhtar menyampaikan, dibawah kepimpinannya akan berusaha untuk membangun relasi dan koordinasi antar pemerintahan provinsi Kalsel guna mewujudkan penyelenggaraan dan pembangunan seribu unit rumah MBR di Kalimantan Selatan agar semakin dapat terus berkembang pesat dan maju,” pungkasnya (IWAN L4/Bidi).

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AKU PACAK
HARI KARTINI
ULTAH PULAU TALIABU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x