x
HARI KARTINI

Berjuang Demi Kesejahteraan Rakyat, Ikhwan Lubis SH MH Inspirasi Masyarakat untuk Peduli Sesama

waktu baca 2 menit
Rabu, 23 Agu 2023 17:28 0 297 ABDI SUMARNO

Sumut, Liputan4.com – Sudah tidak diragukan lagi, H Ikhwan Lubis SH MH yang sosok seorang mantan perwira menengah Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) ini telah banyak dikenal masyarakat terkhusus di Sumatera Utara tentang jiwa sosialnya yang sangat tinggi.

H Ikhwan Lubis SH MH yang akrab disapa sang pejuang duafa ini menginspirasi masyarakat dengan mengajak untuk ramai-ramai bersedekah yang dilaksanakan setiap Jumat (Jumat Barokah) yang telah diikuti masyarakat seperti organisasi dan komunitas di berbagai daerah di Sumut.

Tak jarang media massa memberitakan adanya bantuan sosial setiap Jumat yang dilakukan relawan yang peduli kepada sesama dengan melakukan sedekah di setiap Jumat.

Sosok Sang pejuang Dhuafa yang menjadi inspirator masyarakat ini diakui sendiri oleh Ketua Organisasi Kepemudaan (OKP) Panglima Senopati Puja Kesuma Sumut, Hermawan SH MH yang saat ini masih terus bersedekah di setiap Jumat dengan para kader senopati yang berada di Sumut.

“Kalau saat ini mereka melakukannya dengan ikhlas untuk berbagi kepada masyarakat di setiap Jumat. Hal ini saya akui dengan melihat seorang yang menginspirasi saya dan kawan kawan untuk melakukannya,” kata Hermawan.

Memang, sambung Hermawan, awalnya kami sedikit ada rasa sungkan atau takut dianggap ria oleh masyarakat karena membawa nama organisasi.

“Namun, lambat laun dengan keikhlasan kami melakukanya rasa itu hilang dengan sendirinya dan yang terpenting kami bisa berbuat yang terbaik untuk masyarakat,” tegas Hermawan.

Hal yang sama dikatakan juga oleh salah seorang ketua OKP, Umar Dani yang mengatakan walau kami melakukanya selama dua minggu sekali.

“Namun kami merasa kami sudah berbuat yang terbaik untuk masyarakat khususnya di kecamatan kami dengan terus berbagi setiap Jumat,” tegas Umar Dani.

Sementara itu, H Ikhwan Lubis SH MH yang menjadi inspirator masyarakat menjelaskan sejak empat tahun sampai saat ini ia akan terus melaksanakan kegiatan jumat barokah.

“Hal ini saya lakukan bersama Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) yang saya dirikan tak lain adalah untuk menciptakan rasa kepedulian kepada sesama di Negara Kesatuan Republik indonesia ini. Dan saya bercita-cita akan menjadikan Negara ini dengan suatu program Indonesia Bersedekah atau Gerakan Sedekah Nasional di setiap Jumat. Kita akan lakukan program jangka panjang yang intinya untuk membantu masyarakat kurang mampu terkhusus anak yatim piatu dan para kaum duafa,” jelas sang pejuang duafa ini.(Abdi)

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x