x
HARI KARTINI

Anniversary Ke 17 Tahun, XTC PAC Cicalengka Gelar Sunatan Massal

waktu baca 2 menit
Sabtu, 29 Jul 2023 13:57 0 1844 KUSWANDI

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Dalam rangka Anniversary yang 17 tahun, XTC PAC Kecamatan Cicalengka menggelar sunatan massal di Aula Kantor Kecamatan Cicalengka, pada Sabtu (29/07/2023).

Ketua XTC PAC Kecamatan Cicalengka, Bah Mail dalam keterangannya mengatakan acara ini digelar dalam rangka Anniversary XTC yang ke 17 tahun.

” XTC Cicalengka dalam menyambut Anniversary yang ke 17 tahun, mempunyai inisiatif untuk mengisinya dengan menggelar acara khitanan massal, ” ucapnya.

Kegiatan ini, lanjut Bah Mail, diikuti 15 orang anak yang berasal dari berbagai desa di wilayah Kecamatan Cicalengka, sebagai bentuk tasyakur bini’mat XTC atas keberadaannya yang telah menginjak ke 17 tahun.

Pada kegiatan sunatan massal ini, XTC PAC Cicalengka bekerjasama dengan dokter dari Balai Kesehatan Masyarakat ( BKM ) Provinsi Jawa Barat.

” Alhamdulillah, BKM sangat membantu kami dengan menurunkan 6 orang tenaga medisnya, diantaranya 2 orang dokter dan 4 asistennya, ” tandas Bah Mail.

Tema kegiatan ini, kata Bah Mail, adalah ” Bring Back To Glory “, dimana XTC saat ini telah bermetamorfosa menjadi sebuah Ormas yang ikut berkontribusi terhadap pembangunan di masyarakat. Sehingga dengan tema tersebut, kami ingin membawa XTC kembali ke masa kejayaannya, dengan meningkatkan peran serta dan berkontribusi aktif di masyarakat melalui hal yang positif.

” Selain menerima layanan sunatan gratis, anak-anak juga mendapat bantuan sarung, bingkisan, dan juga uang tunai sebesar Rp. 200.000,- untuk masing-masing anak, ” tukasnya.

Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah support terhadap kegiatan sunatan massal ini, juga kepada jajaran panitia yang telah menyiapkan acara ini sehingga dapat terlaksana dengan baik dan lancar, ” pungkas Bah Mail, Ketua XTC PAC Cicalengka.

Pada acara tersebut, selain di hadiri para anggota Ormas XTC Cicalengka, juga turut hadir Ketua XTC Kabupaten Bandung Ir.H. Iwan Ridwan Damara, Ketua DPD GMB Kabupaten Bandung Asep Mambo, Waka PP PAC Cicalengka Dede Bernard, Ketua Forum Ormas LSM Kecamatan Cicalengka Cecep Nurjaman, Ketua 234 SC Derry Nugraha, Ketua GMC Mang Odas, dan tamu undangan lainnya.

Acara sunatan massal ini juga di meriahkan dengan suguhan kesenian, menampilkan pertunjukan seni reak dan barongsai.

Penulis: Kuswandi

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x