x

Warga Komplek Bumi Harapan Keluhkan Tanggul Sungai Cipariuk Jebol Belum Ada Penanganan Pemerintah

waktu baca 2 menit
Rabu, 10 Mei 2023 14:15 0 758 KUSWANDI

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Warga Komplek Bumi Harapan, Desa Cibiru Hilir, Kecamatan Cileunyi, mengeluhkan jebolnya tanggul sungai cipariuk yang hingga kini belum ada tanda-tanda penanganan.

Jebolnya tanggul sungai cipariuk tersebut terjadi pada Selasa malam (09/05) dan dikhawatirkan akan berdampak banjir ke Kompleks Bumi Harapan ketika hujan dan debit air tinggi.

Pantauan awak media liputan4.com di lokasi jebolnya tanggul sungai cipariuk tersebut, sampai saat ini belum ada perhatian dari pemerintah desa setempat maupun pihak-pihak terkait.

Dikhawatirkan dampaknya akan mengancam pemukiman warga komplek Bumi Harapan, seperti kejadian beberapa tahun kebelakang.

ROKOK ILEGAL

Lokasi tanggul jebol di sungai cipariuk ini berada di RT. 03 RW. 14 Blok BB, dimana jarak sungai dengan pemukiman warga saat ini begitu dekat, selain itu tanggul sungai cipariuk tersebut juga terus terkikis aliran air sungai dan di khawatirkan akan semakin membesar.

Iyus Rusmana, Ketua RW.14 Komplek Bumi Harapan, mengatakan hingga kini belum ada langkah apapun yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Cibiru Hilir untuk menanggulangi tanggul yang jebol tersebut.

” Sejak terjadinya tanggul jebol tadi malam, hingga siang ini belum ada langkah apapun dari pemerintah desa Cibiru Hilir ataupun dari instansi terkait, sebagai upaya penanggulangan, ” ucapnya, Rabu (10/05/2023).

Bahkan sampai siang ini pun, belum ada dari pihak desa meninjau ke lokasi jebolnya tanggul sungai cipariuk, ” tandasnya.

Ketua RW.14 khawatir akan terjadi lagi banjir apabila terjadi hujan deras ke Komplek Bumi Harapan seperti kejadian sekitar tiga tahun yang lalu.

Padahal, kata Iyus Rusmana, saya sudah melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Desa Cibiru Hilir, tetapi tidak ada respon.

Bahkan saya sudah melaporkan kejadian jebolnya tanggul sungai cipariuk ke Bupati Bandung, ” tambahnya.

Selain itu, kata Iyus Rusmana, dikhawatirkan jebolnya tanggul sungai cipariuk akan mengakibatkan jalan amblas, padahal jalan tersebut merupakan jalan utama yang digunakan masyarakat melintas ke daerah Cipanileman, daerah GBLA KCIC, ke RW. 15, RW 05, dan RW. 06.

” Padahal sudah berulang kali, saya menginformasikan hal tersebut kepada Pemerintah Desa Cibiru Hilir, ” kata Iyus Rusmana menegaskan.

Kami berharap pemerintah ataupun instansi terkait segera melakukan perbaikan, minimal ada penanggulangan darurat sehingga tidak mengakibatkan dampak banjir ke Komplek Bumi Harapan, ” pungkasnya.

Penulis : Kuswandi

link game terbaru Gratis!!

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AKU PACAK
HARI KARTINI
ULTAH PULAU TALIABU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x