x
PALANG MERAH INDONESIA

Polsek Paseh Polresta Bandung Laksanakan Giat Tanam 50 Pohon, Dalam Rangka Peringati Hari Bhayangkara Ke-78

waktu baca 2 menit
Kamis, 27 Jun 2024 13:30 0 88 ASEP DILI

Liputan4.com | Kab.Bandung – Polsek Paseh Polresta Bandung melaksanakan kegiatan penanaman pohon dalam rangka peringatan ke 78 hari Bhayangkara Tahun 2024, yang berlokasi di Curug Eti, Kp Walahir Desa Loa Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung. Pada kamis (27/6/2024).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Paseh Iptu Ahmad Nurdin S.H dan dihadiri, Kepala Desa Loa Koswara, Danramil 2403/Paseh yang di wakili Babinsa Desa Loa, Camat Paseh yang diwakili Kanit satpol PP, para Kanit dan personil Polsek Paseh, juga Bhayangkari Ranting Paseh.

Dalam kegiatam tersebut Personil Polsek Paseh yang dipimpin Kapolsek paseh menanam 50 pohon dibantaran Curug Eti kp walahir sebagai peringatan Hari Bhayangkara ke 78.

“Hari ini kami dari jajaran Polsek paseh bersama muspika melakukan penghijauan di lokasi Curug Eti kampung walahir desa loa ini dalam rangka untuk memperingati Hari Bhayangkara ke 78,” ujar Kapolsek.

Lebih lanjut ia mengatakan, adapun yang kami tanam sebanyak 50 pohon dengan bermacam macam jenis tanaman.

“Semoga pohon yang kami tanam dapat bermanfaat, selain sebagai tempat penyimpanan karbon, pohon juga berfungsi untuk konservasi tanah, hingga mengatur siklus air dan mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi orang banyak,” harap Kapolsek

Sementara itu kepala desa loa Koswara mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Paseh Polresta Bandung yang telah melaksanakan penanaman pohon di desa loa.

“Terimakasih kepada Kapolsek Paseh Polresta Bandung dalam rangka penanaman pohon di desa loa dan saya ucapkan selamat hari jadi Bhayangkara ke 78, smoga Polri tetap jaya dan sukses”,pungkasnya

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x