x
HARI KARTINI

Masa Kepemimpinan Sukma (Sukiman-Rumaksi) Berakhir 26 September 2023. 

waktu baca 2 menit
Selasa, 1 Agu 2023 16:59 0 299 MAKBUL

Liputan4.com – Lombok Timur NTB – Menindaklanjuti hasil rapat Badan Musyawarah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lombok Timur tanggal 31 Juli 2023 pada Penyelenggaraan Rapat Paripurna X masa sidang III DPRD tentang Pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur masa jabatan 2018-2023 dan penetapan usul nama calon penjabat Bupati Lombok Timur, DPRD gelar rapat untuk membahas pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati yang berlangsung di Ruang Rapat Utama Gedung DPRD Kabupaten Lombok Timur pada Selasa, (01/08/2023)

Rapat ini menjadi peristiwa penting dalam tatanan pemerintahan di Kabupaten Lombok Timur, mengingat peran penting Bupati dan Wakil Bupati dalam pembangunan dan pelayanan publik di daerah tersebut.

Pada rapat tersebut telah diambil keputusan penting terkait kepemimpinan Kabupaten Lombok Timur. Bupati dan Wakil Bupati masa jabatan 2018-2023, H. M. Sukiman Azmy dan H. Rumaksi SJ secara resmi akan diberhentikan dari jabatannya pada tanggal 26 September 2023.

Selanjutnya dalam rapat tersebut, DPRD Kabupaten Lombok Timur juga menetapkan calon pengganti Bupati yang akan mengisi jabatan kosong tersebut. Penetapan calon pengganti ini dilakukan dengan mempertimbangkan kualifikasi dan kapabilitas untuk memimpin daerah tersebut.

Adapun usul nama calon pengganti berdasarkan usulan fraksi yakni H. M. Juaini Taofik pangkat Pembina Utama Madya 4b jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Timur yang diusulkan oleh 10 fraksi. Kemudian H. Fathul Gani pangkat Pembina Utama Muda 4d Asisten Pembangunan dan Perekonomian Provinsi Nusa Tenggara Barat diusulkan oleh 9 Fraksi. Terakhir H. Ahsanul Khalik pangkat Pembina Utama Muda 4c Kepala Dinas Sosial Provinsi Nusa Tenggara Barat yang diusulkan oleh 2 fraksi.

Pengangkatan calon pengganti tersebut bertujuan untuk menjaga stabilitas pemerintahan dan memastikan mempertahankan pelayanan publik yang berkesinambungan di Kabupaten Lombok Timur.(red)

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x