x
IPemda-Pulau-Taliabu-Idul-Adha-2024
Forum-Koordinasi-Pulau-Taliabu-Idul-Adha-2024

Kapolres Mamasa Turunkan Personilnya, Kawal dan Jamin Kelancaran Pendistribusian Bantuan Kepada Masyarakat

waktu baca 2 menit
Minggu, 26 Mei 2024 21:18 0 43 Arif

MAMASA – Kapolres Mamasa Akbp Muhammad Amiruddin S.I.K turunkan sejumlah personilnya baik dari Polres maupun dari polsek guna melakukan pengamanan serta pengawalan agar kegiatan pendistribusian bantuan kepada masyarakat yang terdampak becana alam tanah longsor berjalan aman dan lancar di Kec. Bambang. Minggu, 26 Mei 2024

Bantuan yang didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak bencana alam tanah longsor di Kec. Bambang berupa paket sembako dan paket hygine kit, dan dikawal langsung oleh TNi-Polri

Setidaknya ada sekitar 220 paket sembako dan paket Higyne Kit yang didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak bencana alam tanah longsor di Kec. Bambang

Kapolres Mamasa Akbp Muhammad Amiruddin S.I.K dalam kegiatan pendistribusian ini mengatakan bahwasanya diturunkannya anggota polri untuk melakukan mengawalan pendistribusian bantuan ini juga merupakan bentuk kepedulian polri dan upaya polri dalam memberikan kelancaran serta keamanan dalam kegiatan pendistribusian bantuan kepada masyarakat yang terdampak bencana tanah longsor di Kec. Bambang ini

Bukan hanya di Kec. Bambang pendistribusian bantuan ini juga diberikan kepada masyarakat pada Kec. Aralle yang terdampak bencana alam tanah longsor, dimana paket bantuan dibawa langsung oleh Camat Aralle, didampingi oleh Kapolsek Aralle

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gusti Hermawan juga mengatakan bahwasanya pendistribusian yang dilakukan saat ini akan dituntaskan hari ini juga dan pendistribusian selanjutnya akan kembali dilaksanakan esok hari dengan bantuan berupa terpal, karpet, tenda dan selimut

Lanjut Kapolres Mamasa Akbp Muhammad Amiruddin S.I.K juga berharap “agar kegiatan ini dapat berjalan dengan aman dan lancar serta apabila dibutuhkan bantuan personil dari kepolisian, kami siap untuk membantu” terang Kapolres Mamasa

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TP-PKK-Pulau-Taliabu-Idul-Adha-2024
Diskominfo-Pulau-Taliabu-Idul-Adha-2024
Idul Adha BPKAD 2024
Pencegahan Stunting
ROKOK ILEGAL
AKU PACAK
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x