x
PALANG MERAH INDONESIA

Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Dinas Perkim Dan Lingkungan Hidup Kab.Banjar Lakukan Aksi Penanaman Pohon

waktu baca 3 menit
Rabu, 5 Jun 2024 11:57 0 117 G. IRAWAN

MARTAPURA – LIPUTAN 4.COM. Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada hari Rabu tanggal 5 Juni 2024 dan tepat diperingati sebagai Hari Lingkungan Hidup Sedunia.

Tujuannya untuk menjadi wadah kolaborasi antara masyarakat global dengan para pemangku kepentingan untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan hidup, Rabu (05/06/24).

Merangkum dalam situs resmi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, terdapat awal mula diperingatinya Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia atau World Environment Day.

Peringatan tersebut dimulai sejak tahun 1972 ketika Majelis Umum PBB menetapkan tanggal 5 juni sebagai Hari Lingkungan Hidup Sedunia.

Kantor Dinas PERKIM & L.H Kabupaten Banjar (Martapura) juga turut memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia dengan melaksanakan Upacara peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang dilaksanakan bertempat dihalaman kantor Dinas PERKIM & L.H (Disperkim & L.H) Kabupaten Banjar, Martapura.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, upacara peringatan hari lingkungan hidup sedunia 2024 dipimpin langsung oleh Sekretaris DisPerkim & L.H Kab.Banjar, GT Rendi.

Kepala Dinas PERKIM dan Lingkungan Hidup Kabupaten Banjar yang diwakili oleh Sekretaris, GT Rendi, menjelaskan, untuk peringatan hari lingkungan hidup sedunia ini yang jatuh pada tanggal 5 Juni ini dan sesuai dengan arahan dari pusat kementerian Lingkungan Hidup bahwa setiap daerah wajib untuk melaksanakan kegiatan tersebut,” ucap GT.Rendi kepada Awak media Liputan 4.Com.

Dengan mengusung tema “Restorasi Lahan Pengurangan dan Ketahanan Terhadap Kekeringan,” jelasnya.

“Kami dari Dinas PERKIM dan Lingkungan Hidup Kabupaten Banjar juga melaksanakan kegiatan Aksi Penanaman Pohon sebagai langkah upaya untuk Penghijauan kembali,” terangnya.

Disini kita melakukan aksi penanaman pohon tersebut ada 4 lokasi desa yang ada di kabupaten Banjar, diantaranya Desa Pingaran Ulu, Desa Pingaran Ilir, Desa Tambak Anyar Ilir dan Desa Benua Anyar,” tambahnya.

Karena ke empat desa tersebut merupakan desa yang masuk dalam program Martapura Asli dari Pemerintah Provinsi Kalsel dan juga keempat desa desa tersebut juga masuk dalam Program Proklim,” jelasnya.

Untuk bibit pohon yang kami tanam untuk di empat desa tersebut adalah bibit pohon buah buahan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap penghijauan, dan untuk bibit pohon buah buahan tersebut yang kita lakukan penanaman di tiap desa tadi ada sebanyak 150 bibit pohon buah di keempat desa tersebut,” ujarnya.

Kita juga tidak hanya terfokus pada tiap desa saja, tetapi juga kita sosialisasi kepada para pelaku usaha Industri dan Pertambangan agar juga dapat turut serta melakukan kegiatan tersebut,” ucapnya.

Dan Alhamdulillah pihak pelaku usaha Industri dan Pertambangan juga melaksanakan kegiatan penanaman pohon tersebut,” tambahnya.

Harapannya dengan kegiatan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia ini agar Restorasi lahan, pengurangan dan ketahanan terhadap kekeringan dapat berkurang, Hal ini untuk mencapai tujuan Pembangunan Berkelanjutan,” pungkasnya (IWAN L4/Bidi).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x