x

Dinilai Mampu Pimpin NTT, Ansy Lema Banjir Dukungan Dari Masyarakat Adat Mutis

waktu baca 3 menit
Jumat, 19 Apr 2024 13:55 0 204 ERIK SANU

LIPUTAN4.COM. SOE -TTS – Anggota DPR RI aktif dari Fraksi PDI Perjuangan, Yohanis Fransiskus Lema, S, IP, M,Si sapaan akrabnya di masyarakat dengan sebutan Ansy Lema, kini mulai deras dukungan muncul dari masyarakat adat Mutis Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) untuk maju bakal calon Gubernur NTT dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Merebut kursi orang nomor satu di daerah ini pada pemilihan Gubernur NTT, pada September 2024 mendatang, masyarakat adat Mutis menilai, sebagai anggota DPR RI, Ansy Lema telah menunjukan keberpihakannya kepada kelompok petani, peternakan, nelayan dan juga mendukung kelestarian cagar alam Mutis serta masyarakat adat Mutis.

Masyarakat adat Mutis menggelar Deklarasi dukungan oleh kelompok masyarakat adat ini terdiri dari masyarakat Desa Bonleu, Mutis dan Mollo. Berlangsung di Kokla Desa Lelobatan, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten TTS, pada Kamis (18/4/2024).

Nikson Toto, tokoh pemuda masyarakat adat Mutis mengatakan, deklarasi tersebut dilakukan setelah masyarakat adat Mutis mendengar jika Ansy Lema hendak maju sebagai calon gubernur NTT. Oleh sebab itu, masyarakat adat Mutis ingin menunjukan dukungan untuk Ansy Lema lewat deklarasi tersebut.

“ Selama ini memang kami sudah mengenal Pak Ansy Lema. Beliu merupakan sosok yang sangat peduli dengan kelestarian CA Mutis dan juga masyarakat adat Mutis. Selain itu, beliu juga memberikan perhatian untuk petani dan peternak. Oleh sebab itu, hari kami mendeklarasikan dukungan untuk Pak Ansy Lema maju sebagai calon Gubernur NTT,” ungkap Nikson.

Marthen Toto, tokoh masyarakat adat Mutis lainnya mengaku, siap memenangkan Ansy Lema dalam Pilgub mendatang. Ansy disebutnya sebagai tokoh politik yang selama ini ikut menjaga kelestarian CA Mutis. Ansy juga dikatakannya, sangat peduli dengan petani dan peternakan di Kabupaten TTS.

“ Kami dukung dan siap menangkan Pak Ansy sebagai Gubernur NTT di wilayah Kabupaten TTS. Beliu merupakan sosok yang tepat untuk memimpin Propinsi NTT,” ujar Marthen.

Tokoh perempuan, Yacomina Oemanu mengaku kagum dan berterima kasih karena Ansy Lema sangat menghargai Atoni Pah Meto (Suku Dawan). Karena CA Mutis adalah simbol budaya Atoni Pah Meto (Suku Dawan), jantung peradaban, dan paru-paru Timor yang harus tetap dijaga kelestariannya. Ansy Lema adalah pejuang yang menyelamatkan CA Mutis. Oleh sebab itu, dirinya siap mendukung Ansy Lema sebagai calon Gubernur NTT.

“Penurunan status akan mengancam CA Mutis sebagai pusat budaya Atoni Pah Meto, mengancam sumber kehidupan berbagai ekosistem, sumber air minum, paru-paru Timor, dan sumber kehidupan generasi masa depan masyarakat Timor. Sebagai ibu, kami tidak mau anak-anak kami mendapatkan warisan alam yang rusak. Karena itu kami siap mendukung Ansy Lema sebagai calon Gubernur NTT,” tegas Yacomina yang kini jadi koordinator penenun di CA Mutis.

Ditambahkan Tokoh Pemuda Desa Bonleu, Gomer Edison Pilis mengatakan, dukungan terhadap Ansy Lema sebagai calon gubernur NTT bukan tanpa alasan. Ansy disebut sebagai tokoh politik NTT yang peduli terhadap kelompok petani.

“ Saya ini saksi dimana Pak Ansy sebagai anggota DPR RI benar-benar memberikan dukungan untuk petani. Kelompok tani saya di Desa Bonleu mendapatkan bantuan 100 juta dan alsintan berkat Perjuangan pak Ansy. Oleh sebab itu, saya sangat mendukung Pak Ansy maju sebagai calon Gubenur NTT,” tambahnya.

Penulis:*ARDI SELAN*

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HARI KARTINI
ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x