x
HARI KARTINI

Dinas Pendidikan Kabupaten OKU Gelar Kegiatan Pembinaan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Se – Kabupaten OKU

waktu baca 3 menit
Sabtu, 9 Sep 2023 17:40 0 466 AGUS MAULANA

Liputan4.com Sumatera Selatan – Baturaja, Dinas Pendidikan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan menggelar acara Pembinaan Kelompok Kelembagaan dan managemen serta administrasi Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) tingkat Sekolah Dasar (SD) Se – Kabupaten OKU pada hari ini Sabtu, (09/09/2023) sekira Pukul 09.30. WIB – Selesai bertempat di Halaman Sekolah SD/SMP Xaverius Kelurahan Pasar Baru Kecamatan  Baturaja Timur.

 

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kepala Disdik OKU, Sekdisdik OKU, Kabid SD, seluruh Kepsek tingkat SD baik Negeri/swasta, Ketua K3S Kabupaten OKU, Ketua K3S Kecamatan Se – Kabupaten OKU yang ada di 13 Kecamatan. Kegiatan Pembinaan tersebut langsung dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten OKU Drs. H. Topan Indra Fauzi, M. M., M.Pd.

Sarjiono Ketua K3S Kecamatan Baturaja Timur selaku Ketua Panitia Penyelenggara dalam laporannya menyampaikan, Kegiatan Pembinaan kelembagaan dan managemen serta administrasi Sekolah Kerja Kelompok Kepala Sekolah (K3S) diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten OKU melalui bidang pendidikan dasar.

“Melalui kegiatan Pembinaan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) yang hari ini dilaksanakan dengan tema “Mewujudkan Kepala Sekolah Yang Kompak, Tangguh dan Peduli Sesama” akan mampu meningkatkan mutu dan kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten OKU,”ujarnya.

“Kegiatan ini dapat terlaksana berkat murni sumbangan pribadi dari para Kepsek SD Se – Kabupaten OKU, karena acara ini dari kita dan untuk kita,”ungkapnya.

Sementara itu, Amrullah selaku Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kabupaten OKU menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan setiap bulannya dan dihadiri oleh seluruh kepala sekolah SD di Kabupaten OKU. Acara dilaksanakan dengan tujuan selain untuk meningkatkan dunia pendidikan juga sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi sesama para kepala sekolah dan tenaga pengajar serta menjaga komunikasi yang baik dengan Dinas Pendidikan OKU.

“Selain untuk mempererat silaturahmi, Pelaksanaan Kegiatan Pembinaan K3S Se – Kabupaten OKU juga melakukan kegiatan sosial peduli terhadap sesama dan dananya murni dari sumbangan pribadi para kepala sekolah SD Se -Kabupaten OKU yang dikumpulkan, selanjutnya diberikan kepada guru – guru honor, guru – guru pesiun, guru yang baru pensiun dan mereka – mereka yang layak diberikan sebagai bentuk peduli dan berbagi terhadap sesama,”ucap Amrullah.

“Kita akan usulkan untuk melaksanakan kegiatan studi banding keluar daerah, agar ilmu yang diperoleh bisa dapat diterapkan di Kabupaten OKU tentunya untuk memajukan dunia Pendidikan di Kabupaten OKU,”tutup Amrullah.

Tujuan dilaksanakan kegiatan Pembinaan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Se – Kabupaten OKU, Kata Drs. H. Topan Indra Fauzi, M.M., M.Pd., selain untuk menjaga jalinan silaturahmi yang baik juga sebagai upaya untuk menunjang visi dan misi Kabupaten OKU dalam meningkatkan mutu pendidikan dan meningkatkan sumber daya manusia (SDM) sesuai dengan temanya ” Mewujudkan Kepala Sekolah Yang Kompak, Tangguh dan Peduli Sesama “.

“Sebagai Kepala Sekolah yang berorientasi pada kegiatan pembinaan kelembagaan dan managemen serta admistrasi di sekolah, melalui kegiatan ini dapat kiranya untuk membahas segala bentuk apa yang menjadi pembahasan dan perbaikan kedepannya agar dapat lebih ditingkatkan lagi oleh para Kepala Sekolah,”jelas Topan Indra Fauzi.

“Dinas Pendidikan OKU sangat mendukung program dan keinginan dari K3S Kabupaten OKU untuk melaksanakan studi banding ke luar daerah misalnya ke Malang Jawa Timur atau Yogyakarta sebagai bentuk untuk menambah wawasan dalam upaya membawa contoh kemajuan dunia pendidikan hasil yang diperoleh dari luar, kemudian diterapkan di Kabupaten OKU,”beber Topan Indra Fauzi.

“Kegiatan pembinaan K3S yang rutin dilaksanakan ini, sangatlah penting sekali karena dapat mengembangkan mutu dan kualitas pendidikan pada umumnya, khususnya di Kabupaten OKU,”pungkas Topan Indra Fauzi.

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x