x
HARI KARTINI

Dalam rangka memperingati HUT ke-77 KODAM III/Siliwangi, keluarga besar Kodim 0619/Purwakarta melaksanakan kegiatan Upacara dan Ziarah di Taman Makam Pahlawan Sirnaraga

waktu baca 2 menit
Sabtu, 20 Mei 2023 17:06 0 324 ASEP DILI

Liputan4.com | Purwakarta – Dalam Rangka memperingati HUT Ke 77 Kodam III/SLW, keluarga besar Kodim 0619/Purwakarta laksanakan Kegiatan upacara dan Ziarah ke taman pahlawan sirnaraga, Jl.Gandanegara No 25 Kelurahan Nagri Kidul, Kec.Purwakarta, Sabtu (20/5/2023)

Upacara tersebut langsung dipimpin Dandim 0619/Purwakarta, Letkol Arm Andi Achmad Afandi, S.Sos., M.Si, yang diikuti Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX Dim 0619/Purwakarta beserta rombongan.

Dijelaskan Letkol Arm Andi Achmad Afandi, bahwa kegiatan ini merupakan wujud rasa syukur keluarga besar Kodim 0619/Purwakarta kepada Allah SWT serta seraya memanjatkan doa bersama.

Semoga di usianya ke-77 Kodam III/Siliwangi ini senantiasa mendapat bimbingan dan lindungan Allah SWT, dalam mengemban tugas dan pengabdiannya guna mempertahankan kedaulatan bangsa,” ungkap orang nomor satu di Makodim 0619 yang ramah senyum itu.

Pada rangkaian ziarah, diletakkan karangan bunga di depan tugu TMP Sirnaraga sebagai wujud simbol penghargaan dan penghormatan serta dilanjutkan dengan penaburan bunga diatas pusara para pejuang-pejuang bangsa.

Ket : Dandim 0619/Purwakarta, Letkol Arm Andi Achmad Afandi, S.Sos., M.Si, bersama Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX menaburkan bunga

“Sejenak kami mengheningkan cipta untuk mendoakan para pahlawan terdahulu dan sebagai wujud penghormatan kami beserta jajaran menaburkan bunga,” jelas Dandim.

Sambung Dandim, ziarah digelar sebagai wujud penghargaan dan penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia dari tangan penjajah.

Tidak hanya itu, Ziarah juga dilaksanakan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela negara dan menjadi sumber motivasi, inspirasi untuk melanjutkan perjuangan para pahlawan kesuma bangsa demi kejayaan bangsa dan Negara.

Jadikan ziarah bersama ini sekaligus sebagai landasan moral prajurit TNI-AD dengan bermental tangguh di dalam menjalankan tugas dan pengabdian kepada Bangsa dan Negara.

“Semoga pada peringatan HUT Kodam III/Siliwangi ini dapat dijadikan pedoman dan motivasi oleh seluruh prajurit dalam mengemban tugas,” ringkasnya

Asdil***

 

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x