x
PALANG MERAH INDONESIA

Yayasan Yatim Piatu dan Dhuafa Nurul Huda  Sawarna Santuni 140 Yatin Piatu dan Dhuafa

waktu baca 2 menit
Selasa, 18 Apr 2023 22:31 0 703 L4 Banten

Liputan4.com Lebak- Yayasan yatim piatu dan dhuafa di Sawarna salurkan bantuan  Sebanyak 140 pada yatim piatu dan dhuafa, kegiatan yang dilaksanakan di mesjid Jami Nurul Huda tersebut di hadiri pengurus yayasan. kepala desa Sawarna,tokoh masyarakat dan juga para penerima santunan dari yatim dan dhuafa,Selasa 18/4/2023

Ustadz Eman Sulaeman selaku Pengelola yayasan yatim dan dhuafa Nurul Huda mengatakan pada awak media, kegiatan ini rutin kita lakukan, terutama setiap mau lebaran kita santuni yatim dan dhuafa, Alhamdulillah tahun ini kita bisa santuni 140 yatim dan Dhuafa, Kegiatan santunan juga dilakukan pada 10 Muharam tapi hanya untuk yatim piatu saja, tegasnya

“Sumber dana dari yayasan ini yang dibagikan pada yatim dan dhuafa itu berasal dari kegiatan rutin yang dilakukan ibu ibu dalam mengumpulkan perelek atau sumbangan dari masyarakat di 4 lingkungan, RW di Sawarna, ditambah dari para dermawan dan donatur rutin yang tak bisa kami sebutkan satu persatu, ucapnya,

Kita juga dibantu dari para pengusaha di Bayah baik toko maupun pribadi pengusahanya yang membantu menyisihkan. Rutin tiap tahun untuk kegiatan amal ini ,semoga apa yang di berikan bisa bermanfaat dan di ganti keberkahan bagi semua yang ikut serta mensukseskan sehingga yatim dan dhuafa bisa di santuni.

*Semoga kedepan ada donatur rutin. Yang mau dan siap menjadi bapak asuh dari semua yatim dan dhuafa agar bisa di santuni. Pungkasnya,

Ditempat yang sama Kepala Desa Sawarna Iwa Sungkawa mengatakan. Sangat mengapresiasi kegiatan yang di lakukan yayasan yatim dan dhuafa Nurul Huda, ini adalah salahsatu bentuk kepedulian dari para tokoh yang selalu memerhatikan dan peduli akan nasib masyarakat yang tidak mampu,

Semoga apa yang sudah dirintis sesepuh/ tokoh masyarakat yang sudah Almarhum ini sejak dari tahun 2002 – 2023 ini bisa terus berjalan dan bisa menjadi pelopor bagi generasi penerus untuk tetap selalu peduli dengan lingkungan sekitar, kita doakan semoga para tokoh dan penggagas dari yayasan Nurul Huda ini ditempatkan di surganya Allah SWT, bagi yang sudah meninggal dan bagi yang masih ada semoga bisa memajukan yayasan ini dan semoga selalu di berikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan tugasnya, yang peduli akan yatim piatu dan dhuafa. Pungkas Iwa (Hs)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x