LIPUTAN4.COM,PADANG SIDEMPUAN
-Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution mengukuhkan sebanyak 60 Pasukan Pengibar Bendera Tingkat Kota Padang Sidempuan dalam rangka Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77, Senin (15/8/2022) di Gedung Adam Malik.
Dalam Sambutannya Wali Kota Irsan Efendi Nasution berpesan kepada Paskibra agar semangat dan memberikan yang terbaik.
“Setelah melalui proses seleksi dan telah diberikan pelatihan oleh Kodim 0212/TS, untuk itu kami berharap anak-anak kami diberikan Kemudahan dari ALLAH SWT untuk memastikan Bendera Merah Putih berkibar dengan Gagah pada 17 Agustus mendatang”, tuturnya.
Acara pengukuhan ditandai dengan penciuman Bendera Sang Merah Putih, Pemasangan Kendit (Sabuk berwarna Hijau), serta pemasangan Lencana Merah Putih Garuda.
Turut hadir dalam pengukuhan tersebut Wali Kota, Wakil Wali Kota, Mewakili Ketua DPRD Padang Sidempuan, Dandim 0212/TS, Kapolres Padang Sidempuan, Kepala Kejaksaan Negeri Padang Sidempuan, Ketua Pengadilan Negeri, Sekretaris Daerah, Para Asisten, Staf Ahli, Kadispora dan Pariwisata, Pelatih dan Tim Medis. (Sp)
Berita dengan Judul: Walikota Irsan Efendi Nasution Kukuhkan 60 Paskibra Tingkat Kota Padang Sidempuan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Sayuti Pulungan
Tidak ada komentar