x
PALANG MERAH INDONESIA

Wakil Bupati Oku Selatan Hadiri Malam Ramah Tamah Peringatan HUT KOREM 044 Gapo Ke 43 Tahun 2024

waktu baca 2 menit
Selasa, 23 Jul 2024 15:50 0 367 WILLY APRIANDI

BANDING AGUNG – Oku Selatan Liputan 4 com Wakil Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), H. Sholehien Abuasir, SP., M.Si., hadiri acara Malam Ramah Tamah dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Korem 044/Gapo Ke-43 di Graha Serasan Seandanan, Senin (22/07/2024).

Acara ini dibuka langsung oleh Danrem 044/Gapo, Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M., dan dihadiri Komandan Kodim 0403/OKU Letkol Inf Harri Feriawan Rumawantine, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), H. M Rahmattullah, S. STP., M.Si., serta Para Komandan Kodim se-Sumatera Selatan, FKPD beserta Istri, jajaran Polres OKU Selatan, para Kepala OPD Pemkab OKU Selatan, jajaran TNI beserta Istri, para camat, dan undangan lainnya.

Adapun Rangkaian kegiatan Peringatan Hari Ulang Tahun Korem 044/Gapo Ke-43 ini diawali dengan Jalan Santai dan Senam Pagi di kawasan wisata Danau Ranau, penaburan benih ikan, bakti sosial (Pengobatan dan khitanan gratis) dan Pembagian Sembako, syukuran peringatan HUT Korem 044/Gapo, hingga permainan wisata air (banana boat, jetski, rafting dan lain-lain).

Dalam sambutan Wakil Bupati Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS), H. Sholehien Abuasir, SP., M.Si., menyampaikan Pemerintah Daerah OKU Selatan mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun Korem 044/Gapo Ke-43. “Semoga ke depan sinergitas TNI dan Pemerintah daerah dapat selalu terjalin dengan baik dalam Pelayanan kepada Masyarakat,” ungkapnya.

Wabub H. Sholehien juga ungkapkan rasa bangga karena Kabupaten OKU Selatan terpilih menjadi tuan rumah dalam kegiatan HUT KOREM 044/Gapo.

“Atas nama Pemerintah OKU Selatan sangat mengapresiasi telah terlaksana kegiatan seperti ini, sehingga dapat memberi manfaat bagi masyarkaat dan membatu roda perekonomian bagi pelaku UMKM di OKU Selatan,” ujarnya.

Selanjutnya Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M., dalam sambutannya mengucapan terimakasih atas sambutan yang baik dari Pemkab OKU Selatan serta jajaran terkait serta rasa syukur karena semua rangkaian HUT Korem 044/Gapo Ke-43 yang dilaksanakan di OKU Selatan berjalan dengan sukses dan lancar.

“Semoga kedepan kita dapat terus bersinergi dalam mendukung semua Program Pembangunan Pemerintah yang ada di OKU Selatan,” ujarnya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x