x
PALANG MERAH INDONESIA

Tingkatkan Pelayanan, Warga Baturaja Lama Apresiasi Layanan Jemput Bola Disdukcapil OKU

waktu baca 3 menit
Selasa, 11 Jun 2024 18:18 0 299 AGUS MAULANA

Liputan4.com sumatera selatan – Baturaja, Warga masyarakat di wilayah Kelurahan Baturaja lama Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan berkesempatan memperoleh pelayanan dokumen kependudukan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten OKU secara langsung ditempat pada hari ini Selasa, (11/06/2024).

Pelayanan jemput bola ini merupakan upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat untuk mendekatkan dan membantu serta mempercepat pelayanan administrasi kependudukan dengan melaksanakan layanan langsung ditempat terutama bagi masyarakat kelurahan Baturaja lama kecamatan Baturaja Timur yang belum lama ini terkena dampak bencana musibah banjir bertempat di Kantor Kelurahan Baturaja Lama dimulai dari Pukul. 08.00. WIB hingga Pukul. 16.00.WIB.

Pelayanan jemput bola yang diberikan oleh Disdukcapil Kabupaten OKU yang pimpin langsung A. Suryadi, S.E., M.M., Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadis Dukcapil) Kabupaten OKU bersama Khairuddin Albar, S.STP., M.Si., Camat Baturaja Timur dan Handoko Lurah Baturaja Lama tersebut diantaranya Pelayanan Penertiban Kartu Indonesia Anak (KIA), Akte Kelahiran, Akte Kematian, Perekaman KTP – El ditempat dan mendatangi rumah warga lansia yang tidak dapat ke Kantor Kelurahan Baturaja Lama, Indentitas Kependudukan Digital (IKD) dan dokumen kependudukan lainnya. Pelayanan yang dilaksanakan oleh Disdukcapil Kabupaten OKU ini mendapatkan apresiasi yang tinggi dari warga yang disampaikan oleh Rahmat Hidayat, S.H., M.Kn., selaku Ketua Forum RT / RW Se – Kelurahan Baturaja Lama.

Rahmat Hidayat Warga Kelurahan Baturaja Lama yang menjabat sebagai Ketua RW 04 dan juga merupakan Ketua Forum RT/ RW Se – Kelurahan Baturaja Lama dalam kesempatannya mengatakan, pada hakekatnya warga di Kelurahan Baturaja Lama merasa terbantu dengan adanya kegiatan pelayanan jemput bola, apalagi warga disini baru saja mengalami terkena dampak musibah bencana banjir pada 23 Mei 2024 lalu. Kegiatan seperti ini sangat diapresiasi warga karena warga tidak perlu lagi ke kantor Disdukcapil OKU dan harus mengantri, ditambah lagi biaya naik ojek jika kesana.

“Kami berharap pelayanan jemput bola seperti ini tetap dipertahankan untuk pendekatan dan peningkatan mutu pelayanan terhadap masyarakat Kabupaten OKU,”ujar Rahmat Hidayat.

“Terima kasih kepada PJ Bupati OKU H.Teddy Meilwansyah yang telah menginstruksikan atas pelayanan jemput bola dari Disdukcapil OKU. Pada hakekatnya kami merasa sangat terbantu dengan pelayanan seperti ini dan kami berharap pelayanan jemput bola ini akan terus berlangsung dikemudian hari,”harap Rahmat Hidayat.

Sementara itu, A. Suryadi, S.E., M.M., Kadis Dukcapil Kabupaten OKU mengatakan, kegiatan layanan jemput bola ke tiap – tiap Kecamatan atau Kelurahan / Desa yang dilakukan Disdukcapil OKU dalam rangka meningkatkan pelayanan kependudukan dan pencatatan sipil kepada masyarakat.

“Dengan adanya kegiatan layanan jemput bola, maka upaya mendekatkan pelayanan dan mempercepat kepemilikan dokumen administrasi kependudukan akan segera diperoleh warga, sesuai instruksi PJ Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah untuk memprioritaskan daerah – daerah atau wilayah yang menjadi korban terkena dampak musibah bencana banjir yang belum lama ini terjadi,”kata A. Suryadi Kadis Dukcapil OKU.

“Jadi dengan adanya pelayanan jemput bola ini masyarakat yang selama ini mengalami kendala untuk mengurus dapat terlayani, masyarakat juga dapat melakukan konsultasi dengan petugas terkait persyaratan yang dihadapi khususnya untuk memiliki dokumen Adminduk dapat terbantu secara cepat dan gratis,”pungkas A. Suryadi Kadis Dukcapil OKU.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x