x

Rayakan Anniversary Ke – 4 Tahun, Sanggar Senam Ayo Bugar Baturaja Tetap Bertahan Dan Eksis

waktu baca 3 menit
Kamis, 25 Jul 2024 20:57 0 376 AGUS MAULANA

LIPUTAN4.COM SUMATERA SELATAN – BATURAJA, Sanggar Senam Ayo Bugar Kota Baturaja Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan merayakan anniversary Ke – 4 Tahun pada hari ini Kamis, (25/07/2024). Momen kebahagian dan syukuran bagi Sanggar Senam Ayo Bugar Baturaja dilaksanakan di Cafe and Resto Radibuma yang beralamat di jalan Ahmad Yani no : 10 Desa Tanjung Baru Kecamatan Baturaja Timur. Puluhan anggota dari Sanggar Ayo Bugar Baturaja hadir dalam merayakan hari spesial anniversary Ke – 4 Sanggar Ayo Bugar tersebut.

Menyemarakan anniversary Ke – 4 Tahun ” Sanggar Ayo Bugar ” dilakukan dengan acara senam bersama di area Cafe and Resto Radibuma Baturaja.

 

Dalam acara Hari Ulang Tahun (HUT) Ke – 4 kali ini, sejumlah gerakan senam ditunjukkan. Acara dimulai dengan senam Dance Fit bersama. Untuk memeriahkan acara Anniversary tersebut, Sanggar Senam Ayo Bugar Baturaja selain melakukan peniupan Kue Ultah juga bagi – bagi doorprize untuk anggota peserta senam yang beruntung. Perayaan Anniversary Ke – 4 sebagai bukti untuk menunjukan bahwa keberadaan Sanggar Senam Ayo Bugar masih tetap eksis di Kota Baturaja.

Maria Owner Sanggar Senam Ayo Bugar Baturaja dalam kesempatannya mengatakan, acara hari ini digelar dalam rangka merayakan anniversary atau HUT Sanggar Senam Ayo Bugar Baturaja Ke – 4 Tahun. Sebagai owner dalam acara ini saya mengundang banyak coach atau Instruktur senam yang ada di Kota Baturaja.

 

“Dengan motivasi karena hobby, saya akan tetap semangat untuk terus eksis dalam membesarkan Sanggar Senam AB Baturaja,”kata Maria.

“Adapun Coach yang hadir dan saya undang ada 10 Coach diantaranya : Coach Meilan, Titi Akib, Shanty Drock, Sischa Batumarta, Gracia, Bembie, Leli Owner Papateto, Sofia Dubara, Nia Rembulan dan Cicha,”ujar Maria.

 

Maria Owner Sanggar Senam AB Baturaja kembali mengatakan, alhamdulilah dibandingkan tahun – tahun sebelumnya, kini di usianya yang ke – 4 Tahun antusias anggota baru terhadap senam dan bergabung lumayan ada penambahan. Terbukti dengan adanya anggota baru yang datang ke Sanggar AB Baturaja untuk ikut senam bersama.

“Mudah – mudahan kita berharap, animo dari masyarakat untuk berolahraga senam semakin tinggi. Apalagi, tujuan olahraga senam bukan hanya untuk melangsingkan tubuh, melainkan juga penting untuk kesehatan dan sekaligus sebagai ajang silaturahmi agar saling mengenal satu sama lain,”imbuh Maria.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran Coach – Coach Senam yang hadir pada acara Ultah Sanggar Senam AB Ke – 4 ini, karena tanpa adanya mereka acara ini tidak akan meriah,”ungkap Maria.

 

Sementara itu, Lely salah satu owner Sanggar Senam Papateto mengucapkan selamat ultah yang ke – 4 untuk Sanggar Senam Ayo Bugar Baturaja.

“Semoga Sanggar Senam AB Baturaja akan selalu semakin sukses,”ucap Lely.

Meilan salah satu Coach (Instruktur Senam) di Baturaja turut mengucapkan selamat Ultah Ke – 4 untuk Sanggar Senam AB Baturaja dan terima atas undangannya, semoga sukses dan semoga untuk tahun depan ada Ultah yang Ke – 5, Ke – 6 dan seterusnya.

“Semoga buat Sanggar Ayo Bugar lebih maju, lebih ramai dan lebih sukses untuk semuanya. Untuk Ownernya semoga sehat selalu,”tutup Melian.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x
x