x

Prihatin!!!…Terkait Pengelolaan dan Management Anggaran APBD OKU, DPN LSM MATA Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Gubernur Sumsel

waktu baca 3 menit
Jumat, 2 Des 2022 20:45 0 192 Redaksi

Liputan4.com sumatera selatan – Palembang, Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Masyarakat Toleransi Analisa Nusantara (MATA – NUSANTARA) dari Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan melakukan aksi damai di depan kantor Gubernur Sumatera Selatan pada hari Jumat, (02/12/22) sekira pukul. 09.30 WIB.

Prihatin!!!...Terkait Pengelolaan dan Management Anggaran APBD OKU, DPN LSM MATA Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Gubernur Sumsel

Atas keprihatinan atas keterlambatan pengelolaan dan management anggaran yang diterjadi ditiap – tiap instansi di Pemerintahan Kabupaten OKU. DPN LSM MATA NUSANTARA sebagai Lembaga Kontrol Masyarakat (Civil Sociality) terpanggil untuk bergerak menggelar aksi dan menyampaikan hal ini kepada Gubernur Sumsel selaku Kepala Daerah Sumatera Selatan.

Prihatin!!!...Terkait Pengelolaan dan Management Anggaran APBD OKU, DPN LSM MATA Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Gubernur Sumsel

Dalam orasinya Aksi Damai DPN LSM MATA Nusantara Menyatakan Sikap yang disampaikan oleh Koordinator Aksi Qodrat Rolyadi, S.IP. yang berbunyi :
Mendukung sepenuh hati setiap program dan kebijakan Gubernur Sumatera Selatan (Bapak Herman Deru) untuk menciptakan masyarakat Sumatera Selatan yang sejahtera, sehubungan dengan itu kami meminta kepada Gubernur Sumatera Selatan Untuk memanggil :

Pejabat Bupati Kabupaten OKU,
Sekretaris Daerah Kabupaten OKU,
Kabag Keuangan Kabupaten OKU,
Kepala BKAD Kabupaten OKU,
Bapenda Kabupaten OKU dan
Inspektorat Kabupaten OKU.

Selain itu, Qodrat Rolyadi,. S.IP., menyampaikan kembali dalam orasinya antara lain :
1. Meminta kepada Gubernur Sumatera Selatan untuk memanggil pihak terkait atas penglolaan
keuangan / Kas Daerah yang diduga dimanfaatkan oleh oknum Pejabat Kabupaten OKU untuk
disimpan di beberapa Rekening Bank Swasta yang mencapai puluhan Miliyar Rupiah.

2. Meminta kepada Gubernur Sumatera Selatan untuk memanggil pihak terkait atas dugaan penyimpanan / pengendapan uang lebih kurang 13 Miliyar Rupiah pada Tahun Anggaran 2022 di salah satu Bank sehingga ada dugaan oknum pejabat menikmati Bunga Bank (untuk kepentingan pribadi) yang mana uang tersebut semestinya untuk pembayaran tunjangan kinerja dan pembayaran lainnya.

“Maka dengan ini kami Masyarakat Toleransi Analisa Nusantara; (MATA NUSANTARA) meminta kepada Gubernur Sumatera Selatan untuk mengevaluasi kinerja Pejabat Bupati Kabupaten OKU dan Pejabat-pejabat di bawahnya (SKPD terkait),”ucap Qodrat Rolyadi dengan tegas.

“Demikianlah Penyataan Sikap ini kami sampaikan, sebagai Koordinator aksi
Qodrat Rolyadi, S.IP,”tutup Qodrat dalam orasinya.

Prihatin!!!...Terkait Pengelolaan dan Management Anggaran APBD OKU, DPN LSM MATA Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Gubernur Sumsel

Dalam Aksi di Kantor Gubernur Sumatera Selatan para aksi damai diterima oleh Pelaksana harian inspektorat provinsi Sumatera Selatan H.M., Al Fajri mengatakan.

“Dalam hal ini LSM Mata Nusantara telah menjalankan peran dan fungsinya sebagai pengawas dalam pemerintahan daerah kabupaten OKU, yang ke dua tentunya terimakasih artinya dalam menyampaikan aspirasinya dengan tertib dan aman, kemudian akan kami sampaikan kepada inspektorat daerah kabupaten OKU dan yang di kementerian agama akan kami sampaikan kakanwil Kemenag, akan kami tembuskan ke Irjen dan kemudian koreksi terhadap pejabat Bupati OKU akan kita sampaikan pada gubernur segera”, katanya.

Berita dengan Judul: Prihatin!!!…Terkait Pengelolaan dan Management Anggaran APBD OKU, DPN LSM MATA Gelar Aksi Damai di Depan Kantor Gubernur Sumsel pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Agus Maulana

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x