x

Peduli Pendidikan, PT. Adei P & I Kebun Mandau Kembali Salurkan Bantuan Beasiswa Pendidikan Berprestasi

waktu baca 2 menit
Selasa, 8 Nov 2022 19:45 0 429 Redaksi

Liputan4.com,Bengkalis-Riau – Dukung program pemerintah dalam hal peningkatan mutu pendidikan, Perusahan perkebunan sawit dan pengelolaan buah tandan sawit, PT. Adei Plantation & Industry (P & I) Kebun Mandau, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, pada Selasa pagi, 8 November 2022, kembali menyalurkan bantuan beasiswa kepada anak perserta didik yang berprestasi, yang bertempat tinggal diseputaran operasional perusahaan.

Kegiatan yang serentak dilakukan perusahaan di dua Kecamatan yang ada di Kabupaten Bengkalis itu, yakni Kecamatan Talang Muandau dan Kecamatan Pinggir, merupakan salah satu bentuk program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Kata Heru Andoyo selaku General Manager PT. Adei Plantation & Industry Kebun Mandau, Heru Andoyo, melalui SE Humas PT. Adei Plantation & Industry Kebun Mandau, Arif Suyitno, (8/11/22).

Arif juga menjelaskan bahwa penyaluran bantuan beasiswa itu dilakukan melalui pihak pemerintahan desa yang ada diseputaran lingkungan operasional perusahaan. Yang mana perdesanya ada sebanyak 10 anak didik yang kita bantu. Ujar Arif kemudian.

“Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat kepada peserta didik, dan meringankan sedikit beban orang tua dari anak didik kita itu. Yang pastinya, perusahaan akan selalu menjaga hubungan baik kepada semua pihak, dan akan selalu taat dengan berbagai peraturan perundang-undangan yang berlaku”, tutup Arif.

Sementara, Kepala Desa Semunai, Umar B, selaku salah satu pemerintahan Desa penerima dan penyalur bantuan itu menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada pihak perusahaan PT. Adei Plantation & Industry Kebun Mandau yang selalu peduli terhadap warga sekitar operasional perusahaan.

“Apresiasi kepada perusahaan PT. Adei yang selalu peduli kepada warga sekitar operasional perusahaan. Bantuan ini sangat bermanfaat sekali kepada anak-anak didik kami. Yang pasti, ini merupakan suatu motivasi buat anak didik lainnya, agar dapat lebih meningkatkan prestasi belajarnya. Sekali lagi kami atas nama Pemerintahan Desa Semunai menyampaikan ucapan trimakasih kepada PT. Adei Plantation & Industry Kebun Mandau”, ujar Umar B mengakhirinya.

Pada kesempatan itu hadir juga Senior Manager Kebun Mandau Utara, M. Simanjuntak, Senior Manager Kebun Mandau Selatan, Sukliman, beserta seluruh Manager yang bertugas dilingkungan PT. Adei Plantation & Industry Kebun Mandau.

Berita dengan Judul: Peduli Pendidikan, PT. Adei P & I Kebun Mandau Kembali Salurkan Bantuan Beasiswa Pendidikan Berprestasi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Erwin Nababan

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x