x

MTQ ke IX Tingkat Desa Pinggir Resmi Dibuka Plt Camat Pinggir

waktu baca 2 menit
Minggu, 24 Jul 2022 01:45 0 232 Redaksi

Liputan4.com, Bengkalis-Riau – Pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke IX tIngkat Desa Pinggir, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis tahun 2022 resmi dibuka pada Sabtu malam, 23 Juli 2022 oleh Plt Camat Pinggir, Zama Rico

Selain dihadiri Pj Kades Pinggir, Khairul Zaman, para peserta dan masyarakat, acara yang dipusatkan dihalaman Masjid Nurul Hikmah, Jalan Kinanti RW 04 Dusun Kayu Kapur, Desa Pinggir itu juga dihadiri beberapa anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Dapil Kecamatan Pinggir. Yakin H Asmara, Adian, dan Susianto SR. Hadir juga Kepala KUA Pinggir dan beberapa jajaran pejabat yang ada dilingkungan Pemerintahan Kecamatan Pinggir.

Camat Pinggir, Zama Rico, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada pihak-pihak yang telah mensukseskan pelaksanaan MTQ ke IX tingkat Desa Pinggir tahun 2022. Camat juga berpesan agar seluruh para juri dapat memberikan penilaian yang semestinya kepada para peserta.

“Apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan MTQ ke IX tingkat Desa Pinggir ini. Semoga keseluruhan rangkaian kegiatannya dapat terlaksana dengan baik. Selamat bertanding kepada para peserta. Dan kepada para juri kita berharap agar dapat memberikan penilaian yang semestinya kepada para peserta”, pesan Zama Rico.

Usai acara pembukaan tersebut, kepada Liputan4.com, H Asmara yang merupakan anggota DPRD Kabupaten Bengkalis dan sekaligus merupakan Tokoh masyarakat Desa Pinggir serta Mantan Kades Pinggir itu menyampaikan ungkapan rasa bangga dan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan MTQ ke IX tingkat Desa Pinggir. Dan ia juga berharap, agar dengan adanya kegiatan itu kiranya dapat menumbuh kembangkan nilai-nilai ajaran Agama Islam di tengah-tengah masyarakat Desa Pinggir.

“Bangga sekali dengan terlaksananya MTQ ke IX tingkat Desa Pinggir ini. Semoga berjalan dengan sukses. Yang pastinya saya sangat apresiasi kepada Panitia dan seluruh pihak yang telah memberikan dukungannya. Semoga tahun-tahun berikutnya lebih meriah lagi. Selamat bertanding kepada seluruh perserta. Saya berharap, agar kegiatan seperti ini dapat dijadikan momentum lahirnya para generasi muda yang bernilai serta berkarakter sesuai ajaran Islam”, ujar H Asmara kepada Liputan4.com.

Berita dengan Judul: MTQ ke IX Tingkat Desa Pinggir Resmi Dibuka Plt Camat Pinggir pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Erwin Nababan

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x