LABUHANBATU – Pasangan Calon Bupati Dr Hj Maya Hasmita SPoG MKM dan Wakil Bupati H.Jamri ST telah menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Rantau Prapat pada hari Kamis (29/08/2024) kegiatan ini merupakan bagian dari proses pentahapan yang wajib di lalui sebagai syarat untuk penetapan pencalonan kepala daerah dalam rangka Pilkada serentak tahun 2024.
Ketua Komisi pemilihan Umum (KPU) kabupaten labuhanbatu,’ Zafar Siddik Pohan ,menginformasikan bahwa pasangan Maya -Jamri (MA-RI) , didampingi tim medis dan anggota KPU menuju ruangan khusus untuk mempersiapkan diri sebelum pemerikasaan otentik cek kesehatan medis. Menyatakan bahwa tidak ada kendala , semua berjalan lancar, selama tes kesehatan tersebut.
Zafar siddik menambahkan ,” 29 Agustus 2024, tepat pada pkl 07.00 Wib sampai dgn sore hari pasangan Maya dan Zamri , baru saja melaksanan tes kesehatan , artinya pasangan Ma-Ri sudah selesai melaksanakan tes kesehatan,” tutup ketua KPU
Pemeriksaan kesehatan tersebut berjalan baik dan lancar dihadiri dan disaksikan langsung oleh Bawaslu Labuhanbatu dan Media Pers/Media center, Pimpinan partai Politik