x

Kapolres Maros Pimpin Upacara Sertijab Lima PJU berpindah tugas

waktu baca 3 menit
Kamis, 20 Okt 2022 20:45 0 232 Redaksi

Liputan4.com MAROS – Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan Nomor : Ke/793/X/KEP/2022, tanggal 5 Oktober 2022 perihal Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam jabatan di Lingkungan Polda Sulawesi Selatan.

Sebanyak lima PJU Anggi polres Maros bergeser menduduki jabatan baru, yakni Wakapolres Maros H.Andi Tonra Lipu mendapat jabatan Barus sebagai Kasubdit Binsatpam/Polsus Ditbinmas Polda Sulsel digantikan oleh Kompol Muhammad Ramadhani Kamal, S. Pd yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kasubdit 3 Ditintelkam Polda Sulsel.

Kasat lantas AKP Abdul Malik mendapat tugas baru sebagai kasat lantas polres Barru, digantikan oleh Akp Supriyanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Sista dar Cegah dan Tindak Subditkamsel Ditlantas Polda Sulsel.

Kapolsek Mandai AKP Harisa mendapat tugas baru sebagai Kasubbagwatpers Bag SDM Polres Maros digantikan oleh Iptu Asep Widianto, S. Sos yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Intelkam Polres Pangkep.

Kasat Narkoba AKP.Aswan Afandi, S.H, menjabat sebagai Panit 1 Unit 1 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Sulsel digantikan oleh Iptu Syarifuddin, S.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Idik 2 Sat Reskrim Polres Wajo.

Kasat Samapta Iptu Arifin Nu’man mendapat tugas baru sebagai Danki Dalmas 2 Sipasdal Subditdalmas Ditsamapta Polda Sulsel, digantikan oleh Akp Suhartini yang sebelumnya menjabat Kaurren Subbagrenmin Ditpamobvit Polda Sulsel

Kapolres Maros AKBP Awaludin Amin dalam sambutannya mengatakan,”Serah terima jabatan dalam lingkungan Polri merupakan proses yang sudah terencana untuk menjamin dinamika organisasi dan sekaligus dalam rangka promosi bagi pejabat yang bersangkutan guna meniti karier di lingkungan Polri, juga sebagai bentuk punishment bagi personel yang dianggap belum melaksanakan tugas dengan baik dan profesional.

” Serah terima jabatan ini hendaknya disikapi dengan arif dan bijak diikuti tekad yang tinggi untuk meraih prestasi yang lebih baik lagi ke depannya sebagai Bhayangkara pelindung pengayom dan pelayan masyarakat yang profesional dan disenangi masyarakat”Jelasnya

Ditambahkan juga Kapolres, berharap kepada pejabat yang dialih tugaskan untuk senantiasa mengembangkan karier dan pengetahuan yang dimilikinya untuk kepentingan organisasi dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat, membimbing dan mengarahkan personelnya serta memberikan suasana kerja yang harmonis di lingkungan kerjanya masing-masing.

“Kepada pejabat lama Saya mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tugas dan pengabdian kerja yang telah saudara berikan kepada institusi polres maros, telah melaksanakan tugas dengan sangat baik serta menunjukkan dedikasi dan loyalitas yang cukup tinggi mudah-mudahan di tempat yang baru nantinya saudara bisa lebih inovatif dan berkreasi untuk meningkatkan karir lebih lanjut dan tak lupa saya ucapkan selamat atas promosi jabatannya,”

Sebelum mengakhiri sambutannya, Kapolres juga mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru, semoga ditempat yang baru ini bisa lebih inovatif dan berkreasi dan menciptakan suasana kekompakan dan kebersamaan sesama anggota.

Sertijab ini dihadiri para Kabag, Kasat, Kapolsek, personel Polres Maros serta Ketua Bhayangkari Cabang Maros beserta pengurus berlangsung di lapangan Mapolres Maros, Kamis 20 Oktober 2022

Berita dengan Judul: Kapolres Maros Pimpin Upacara Sertijab Lima PJU berpindah tugas pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Abdul Wahab

Google News

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x
x