x

Kapolda Sulsel Kunker ke Jeneponto di Sambut Tradisi Angngaru dan Tarian Tradisional

waktu baca 3 menit
Selasa, 23 Mei 2023 00:54 0 768 BASIR HASGAS

Jeneponto,Liputan4.com_Kunjungan Kerja (Kunker) Kapolda Sulsel IRJEN POL SETYO BOEDI MOEMPOENI HARSO. SH.,M.Hum beserta rombongan di Mapolres Jeneponto di sambut tarian dan adat angngaru,22/05/23.

Bapak Kapolda Sulsel beserta rombongan tiba di Kab. Jeneponto pada pukul 14.10 dan langsung menuju Rumah Jabatan Bupati Jeneponto di Jln. Lanto Dg. Pasewang Kel. Empoang Kec. Binamu.

Kapolda disambut langsung oleh Bapak Bupati Jeneponto Drs. H. Ikhsan Iskandar. M.Si yang didampingi oleh wakil Bupati H. Paris Yasir. SE.,MM, Ketua DPRD Kab. Jeneponto H. Arifuddin, SE, Kapolres Jeneponto AKBP Andi Erma Suryono. SH.,S.Ik beserta para Unsur Forkopimda dan Para SKPD Kab. Jeneponto.

Kapolda dan para PJU memasuki Aula Panrannuanta Rujab Bupati Jeneponto untuk melaksanakan giat tatap muka dan Silaturahmi dengan Para unsur Forkopimda, para SKPD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Para Tamu Undangan Lainnya dan dilanjutkan dengan giat pemberian bantuan tali asih oleh Bapak Kapolda ke sejumlah anak yatim.

Setelah di jamu oleh Bupati Jeneponto, Kapolda Sulsel beserta Rombongan lanjutkan kunker ke Mapolres Jeneponto disambut oleh Kapolres Jeneponto AKBP Andi Erma Suryono, S.H, S.I.K dan Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Jeneponto Ny. Eli Andi dengan sambutan pertunjukan tradisi angngaru dan tarian tradisional.

Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Sulsel Ny. Yuni Setyo Boedi beserta Rombongan sempatkan berkunjung ke TK Kemala Bhayangkari 15 Jeneponto serta mengunjungi Rumah Bibit Hidroponik dan Kolam Ikan Polres Jeneponto, sembari melaksanakan panen Sayur Pakcoy dan Panen Ikan.

Pada kesempatan tersebut Kapolda Sulsel memberikan Pengarahan Kepada Personil Polres Jeneponto, agar meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan tugas dan menghindari pelanggaran, meningkatkan Sinergitas dengan TNI, Kejari dan Pengadilan untuk pelaksanaan tugas dilapangan dan penambahan Personil untuk menghadapi Pemilu pada tahun 2024.

Pengarahan juga di tujukan kepada Sat Intelkam agar segera melakukan pemetaan kerawanan dilapangan dan melakukan penggalangan kepada unsur – unsur terkait dalam menghadapi pesta demokrasi pemilu tahun 2024.

Hingga pukul 19.30 wita barulah Kapolda Sulsel Beserta rombongan meninggalkan Mapolres Jeneponto menuju kab Bulukumba.

Dari informasi yang di terima awak media turut hadir dalam rombongan, yakni Kombes Pol. Denny Yono Putro, S.I.K.,M.Si. ( Karo SDM Polda Sulsel ), Kombes Pol. M. Iftah Falahadin, S.H. ( Dirpamobvit Polda Sulsel ), Kombes Pol. Zulham Effendy, S.I.K.,M.H. ( Kabid Propam Polda Sulsel ), Kombes Pol. Komang Suartana, S.H.,S.I.K.,M.H. ( Kabid Humas Polda Sulsel ).

Ibu Irwasda Polda Sulsel, ( Ny. Titis Ai Afriandi ), Ibu Dirlantas Polda Sulsel, ( Ny. Ratih Faizal ), Ibu Dirintelkam Polda Sulsel, ( Ny. Ade Yudi ), Ibu Reskrimum Polda Sulsel, ( Ny. Devi Jamal ), Ibu Kabid TIK Polda Sulsel, ( Ny. Mira Syaiful ), Ibu Dirbinmas Polda Sulsel, ( Ny. Tanti Heru ), Ibu Karumkit Bhayangkara Makassar, ( Ny. Yuli Bambang ).

Koorspripim Polda Sulsel AKBP. Irwan, S.I.K.,M.H, Kasat PJR Polda Sulsel, ADC KAPOLDA, ADC Ibu KAPOLDA dan Beserta 26 Perangkat Kapolda Sulsel.

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x