x

Herman Deru : Hut Ke-11 Partai Nasdem DPW Propinsi Sumsel, Kita Harus “Dikenal, Disukai, dan Dipercaya”

waktu baca 2 menit
Jumat, 11 Nov 2022 21:45 0 243 Redaksi

Liputan4. com, Palembang – Dalam menghidupkan mesin Politik, Partai NasDem, pada 11 November 2022 hari ini memperingati usianya yang ke-11 tahun. Acara ini juga di ikuti oleh seluruh DPD Nasdem yang ada di 17 Kabupaten/Kota secara virtual.

Untuk tingkat DPW Provinsi Sumatera Selatan akan diperingati dengan berbagai kegiatan diantaranya mendengarkan pidato politik Ketua DPW Nasdem Sumatera selatan Herman Deru, dan kegiatan sosial seperti donor darah dan sunatan massal yang dilaksanakan di Jl. Letjen Harun Sohar, Kebun Bunga, Kec. Sukarami, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961. Jumat, 11 November 2022.

Herman Deru : Hut Ke-11 Partai Nasdem DPW Propinsi Sumsel, Kita Harus "Dikenal, Disukai, dan Dipercaya"

H. Herman Deru, SH., MM., dalam pidato politiknya mengatakan, Sasaran kegiatan sosial kita saat ini ialah, Donor Darah dan Sunat massal. Dan dalam acara Hut Ke -11 tahun ini juga kita mengundang adik adik kita dari beberapa panti asuhan untuk hadir dan bersama sama merayakan Hut Nasdem. Ungkapnya

Herman Deru menyampaikan, Sesuai dengan motto Hut Ke-11 tahun Partai Nasdem ” It’s Time Restorasi Indonesia ” ini kita restorasi dahulu diri kita baru keluar. Tekatkan kita untuk melangkah menuju sukses. Tegasnya

Ia menyatakan, dalam berpolitik, tidak cukup hanya bermodalkan target yang harus dicapai. Akan tetapi, ada misi-misi yang perlu dilaksanakan dan berhasil digapai.

“Kita harus solid, kita harus pahami Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, ibaratkan Sumsel ini adalah Sirkuit, maka Sirkuit ini milik kita, kita adalah tuan rumah, tinggal saja bagaimana kita memanfaatkan nya, kita harus melaju kencang, perhatikan fitur, dan kendalikan tuas” dan tetap memonitor lampu Indikator dalam perjalanan menuju ke Kompetisi Legislatif, Pilkada, dan Pilpres 2024 mendatang.

“Dalam kompetisi politik, kita tidak membawa target. Yang kita bawa itu misi dan untuk melaksanakan misi itu kita harus menang,”Tegas Deru dalam pidato politik nya.

Setelah selesaikan pidatonya, acara dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng dan langsung membagikannya ke anak yatim. Tidak sampai disitu saja, setelah pemotongan Tumpeng Herman Deru langsung melihat kegiatan donor darah dan sunatan massal, dan tidak lupa juga dia menyampaikan sedikit rezeki bagi anak anak yatim yang hadir.(**)

Berita dengan Judul: Herman Deru : Hut Ke-11 Partai Nasdem DPW Propinsi Sumsel, Kita Harus “Dikenal, Disukai, dan Dipercaya” pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwanto

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x
x