x
HARI KARTINI

Satlantas Polres Sukabumi Kota memberikan edukasi kepada pengguna jalan raya

waktu baca 2 menit
Rabu, 5 Okt 2022 10:45 0 240 Redaksi

Satlantas Polres Sukabumi Kota memberikan edukasi kepada pengguna jalan raya

Liputan4.com| SUKABUMI – Memasuki hari kedua Operasi Zebra Lodaya 2022, Jajaran Sat Lantas Polres Sukabumi Kota kembali berikan teguran terhadap para pengguna kendaraan yang tidak mematuhi peraturan Lalulintas.

Teguran tersebut diberikan kepada para pengendara sepeda motor yang masih nekad tidak menggunakan helm keselamatan, pengemudi mobil yang lalai menggunakan sabuk keselamatan hingga pengemudi truk bermuatan penuh.

Dari data yang berhasil diperoleh, hari Kedua Operasi Zebra Lodaya 2022 yang digelar Polres Sukabumi Kota berhasil lakukan teguran keras terhadap lebih dari 625 pengendara yang beraktifitas di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.

Kasat Lantas Polres Sukabumi Kota AKP Tejo Reno Indratno mengungkapkan peneguran yang dilakukan oleh Jajarannya tersebut merupakan edukasi yang dilakukan dalam rangka Operasi Zebra Lodaya 2022 di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.

“Peneguran terhadap para pelanggar Lalulintas ini memang upaya preventif dan preemtif yang kami laksanakan pada Operasi Zebra Lodaya 2022 sehingga masyarakat bisa sadar dan memahami pentingnya kamseltibcarlantas untuk mencegah terjadinya kecelakaan Lalulintas,” ungkap AKP Tejo Reno Indratno kepada awak media, Selasa (4/10/2022) sore.

AKP Tejo Reno Indratno menyebutkan Jajarannya lebih mengedepankan upaya preventif dan preemtif pada operasi Zebra Lodaya 2022 untuk menciptakan kamseltibcarlantas di wilayah.

“Memang kegiatan preventif dan preemtif ini lebih kami kedepankan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat bahwa kamseltibcarlantas sangat penting dalam rangka mewujudkan Kota Sukabumi yang disiplin dan tertib berlalulintas,” sebutnya.

“Tentunya kami dari Sat Lantas Polres Sukabumi Kota mengimbau kepada seluruh masyarakat terutama para pengguna jalan baik pengendara maupun pejalan kaki untuk selalu tertib berlalulintas, patuhi peraturan Lalulintas yang ada, mari wujudkan Kota Sukabumi yang tertib dan nyaman.” pungkasnya.

Selain peneguran, Sat Lantas Polres Sukabumi Kota kembali memasang sejumlah spanduk serta menyebarkan ratusan brosur dan stiker kamseltibcarlantas untuk memberikan edukasi terhadap masyarakat mengenai pentingnya budaya tertib berlalulintas.

Diketahui, Operasi Zebra Lodaya 2022 diselenggarakan Jajaran Sat Lantas Polres Sukabumi Kota mulai 3 hingga 16 Oktober 2022.

Edis Wijaya

Berita dengan Judul: Satlantas Polres Sukabumi Kota memberikan edukasi kepada pengguna jalan raya pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Edis Wijaya

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x