x
HARI KARTINI

Enam Bulan Lebih Kabur Dari Rumah, Pemuda ODGJ Asal Muara Enim Dijemput Keluarga di Rumah Singgah SS Dinsos OKU

waktu baca 2 menit
Senin, 12 Jun 2023 17:15 0 578 AGUS MAULANA

 

LIPUTAN4.COM SUMATERA SELATAN – BATURAJA, Keberadaan Rumah Singgah Sebimbing Sekundang Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan yang berlokasi di jalan Ganesha Desa Air Paoh Kecamatan Baturaja Timur sangat bermanfaat bagi masyarakat banyak. Hal tersebut langsung dirasakan oleh keluarga Erwin pemuda ODGJ yang sudah hampir 6 bulan lebih dicari – cari dan akhirnya dijemput keluarganya dari Kabupaten Muara Enim.

Erwin pemuda ODGJ dari Desa Pagar Gunung Kecamatan Lubay Kabupaten Muara Enim berada di Rumah Singgah dititipkan serta diserahkan oleh Haryanto Ketua RT 07 RW 03 Kelurahan Kemelak Bindung Langit dengan didampingi Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta Lurah Setempat.

Erwin pemuda ODGJ yang Kabur dari rumah kurang lebih selama 6 bulan, diketahui RT Setempat setelah mendapatkan laporan dari warga bahwa Erwin berada dan tinggal didalam kebun dan keluar hanya di malam hari saja. Untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan, akhirnya Erwin dibawa dan diserahkan ke Rumah Singgah Sebimbing Sekundang pada Minggu, (11/06/2023).

Setelah diunggah serta disebarkan keberadaan Erwin pemuda ODGJ di Media Sosial, pihak keluarga menghubungi dan mendatangi Dinas Sosial Kabupaten OKU untuk menjemput Erwin.

Heri Kakak Kandung Erwin saat berada di Rumah Singgah Sebimbing Sekundang pada Senin,( 12/06/2023) menyampaikan ucapan terima kasih yang telah menyerahkan dan menitipkan adiknya di Rumah Singgah ini. Berkat bantuan semua pihaknya adiknya dapat ditemukan kembali.

“Sudah hampir 6 bulan lebih adik kami ini kami cari – cari. Memang selama ini adik saya masih dalam pengobatan,”jelasnya.

“Setelah saya mendapatkan informasi adik saya ada di Rumah Singgah di Kabupaten OKU dari Media Sosial, akhirnya kami keluarga besar berangkat dari Muara Enim untuk menjemput adik kami Erwin. Sekali lagi atas nama keluarga kami ucapkan terima kasih atas semuanya,”tutupnya.

Sementara itu, Boy Staf Dinsos OKU dalam kesempatan saat berada di Rumah Singgah SS OKU mengatakan, sudah tugas kami untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat. Alhamdulilah dengan keberadaan Rumah Singgah ini masyarakat luas dapat merasakan manfaatnya.

“Kami juga ucapkan terima kasih kepada RT, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Lurah, Pers, LSM , Relawan dan masyarakat atas kerja samanya dan dukungannya selama ini sehingga kami dapat menjalankan tugas dengan sebaik mungkin,”ungkapnya.

“Semoga dengan keberadaan rumah singgah ini dapat difungsikan dengan maksimal dan manfaatnya dan dirasakan oleh masyarakat luas,”pungkasnya.

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x