x
HARI KARTINI

Dilepas Bupati Lutim, 1.700 Peserta Meriahkan Sorowako Run 2022

waktu baca 2 menit
Senin, 28 Nov 2022 11:45 0 262 Redaksi
Luwu Timur –Bupati Luwu Timur, H. Budiman didampingi Andi Erwin Azis, S. STP. MM, Kadispora Sul-Sel dan Manajemen PT. Vale melepas para peserta Sulsel Sorowako Run 2022 Run to “Matano Lake” Indonesia yang bertempat di Taman Iniaku Desa Sorowako, Kec. Nuha Kabupaten Luwu Timur, Minggu (27/11/2022).
Antusiasme semangat bukan hanya dari peserta dewasa, bahkan juga dari pelajar pun sangat antusias hadir. Tercatat jumlah peserta yang mengikuti Sulsel Sorowako Run 2022 yakni sekitar 1.700 orang dengan Rute Start dari Taman Iniaku Sorowako, melewati RS. Primaya, Pasar Magani, Lapangan Persesos, Puskesmas Sorowako, Pontada, Bandara Sorowako dan kembali Finish di Taman Iniaku Sorowako, yang mempertandingkan nomor 5 km dan 10 km.
Dengan tema “Run to “Matano Lake” Indonesia”, bertujuan mengajak masyarakat untuk hidup sehat dengan membudayakan olahraga lari dan ajang perkenalan objek wisata Danau matano.
Bupati Luwu Timur, H. Budiman sangat mengapresiasi kegiatan Sulsel Sorowako Run 2022 ini, karena memberikan multi efek. Selain mengajak masyarakat rutin berolahraga, juga momen yang baik mengenalkan kultur lokal, kuliner, pariwisata dan ekonomi kreatif lainnya.
“Kami berharap ajang ini bisa rutin dilaksanakan setiap tahun. Kami juga mengucapkan terima kasih seluruh stakeholders yang telah berinisiatif melaksanakan ajang Sulsel sorowako Run 2022 ini,” ucap Bupati.
“Hari ini kita melepas peserta Sulsel sorowako Run 2022. Kita harap masyarakat Luwu Timur membiasakan untuk Anti Mager (malas gerak) yang digalakkan oleh Gubernur Sulsel sejak tahun ini,” ungkap Budiman. (is/prokopim/ikp-humas/kominfo-sp)

Berita dengan Judul: Dilepas Bupati Lutim, 1.700 Peserta Meriahkan Sorowako Run 2022 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Biro Luwu Timur

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x