x
PALANG MERAH INDONESIA

Gubernur Kalsel Beserta Jajaran Forkompinda Ziarah Ke Makam Pahlawan Nasional Brigjen TNI (Purn) H.Hasan Baseri 

waktu baca 2 menit
Kamis, 16 Mei 2024 09:22 0 129 G. IRAWAN

BANJARBARU – LIPUTAN 4.COM. Dalam rangka untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke-79 yang dilaksanakan Pada hari Rabu 15 Mei 2024, bertempat di makam pahlawan nasional asal Kalimantan Selatan, Brigjen TNI (Purn) H Hasan Baseri, Rabu (15/05/24).

Dalam prosesi ziarah ke makam Pahlawan Nasional Brigjen TNI (Purn) H Hasan Basri, juga tampak berhadir Pejabat (PJ) Bupati HSS, H Hermansyah beserta seluruh Jajaran Forkompinda Kalsel.

Acara ziarah tersebut diselenggarakan dalam rangka sekaligus untuk memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-79 tahun 2024.

Kegiatan ziarah tersebut bertempat di makam Pahlawan Nasional Brigjen TNI (Purn) H Hasan Baseri di Liang Anggang, Banjarbaru.

Dalam kegiatan Ziarah ke makam Pahlawan Nasional Brigjen TNI (Purn) H Hasan Baseri tersebut, dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan, H Sabirin Noor.

Dalam Acara tersebut juga tampak turut berhadir seluruh jajaran oleh Forkompinda Kalsel, serta juga turut dihadiri oleh keluarga besar Brigjen TNI (Purn) H Hasan Basri.

Dalam kegiatan tersebut, Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor bertindak dan sekaligus membacakan Teks Proklamasi, disusul dengan kilas balik tentang sejarah perjuangan dari Brigjen TNI (Purn) H Hasan Baseri dalam perjuangannya untuk mengusir para penjajah yang ada di muka bumi Kalimantan Selatan ini.

Dan sebagai bentuk atas penghormatan, juga dilakukan Tabur Bunga dan pembacaan doa sebagai tanda penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa alm Brigjen TNI (Purn) H Hasan Baseri,” tutupnya (IWAN L4/Bidi).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x