x

Fenomena Aksi Balap Liar Makin Meresahkan, Ini Kata Pembalap Yoelandre Racing Team Baturaja

waktu baca 3 menit
Minggu, 4 Jun 2023 17:13 0 1104 AGUS MAULANA

LIPUTAN4.COM SUMATERA SELATAN – Baturaja, Aksi Balap liar yang sering terjadi di Kota Baturaja Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera Selatan terutama pada Sabtu Malam Minggu bahkan hingga Minggu pagi dini hari terus berlangsung dan menjadi Fenomena yang belum dapat teratasi untuk menghilangkannya.

Kecelakaan yang disebabkan oleh aksi balap liar yang sering dilakukan oleh anak – anak muda sangatlah berbahaya, baik untuk mereka sendiri dan juga keselamatan orang lain.

Aksi balap liar dapat berhenti setelah setiap kali jika mobil Patroli dari Satlantas Polres OKU Polda Sumsel datang ke lokasi yang sering dijadikan ajang aksi balap liar seperti di Seputaran Taman Kota dan Jalan Lintas Tengah Sumatera tepatnya di Simpang 4 lampu Merah Air Paoh . Gencarnya Operasi KRYD dan KRYD Lanjutan yang dilakukan Polres OKU pada Minggu, (04/06/2023) sekira pukul. 01.00.WIB hingga Pukul. 04.00.WIB dapat menghentikan aksi balap liar tersebut. Haruskah setiap hari Sabtu malam Minggu hingga Minggu pagi dini hari Satlantas Polres OKU Polda Sumsel terus melakukan penjagaan melalui Operasi KRYD yang dilakukan agar Balap Liar tersebut tidak lagi berlangsung.

Menanggapi hal tersebut, Mario He He Pembalap Road Race Senior Baturaja dari Tim Balap Motor Kota Baturaja Yoelandre Racing Team mengatakan, aksi balap liar merupakan persoalan yang sudah menjadi fenomena dari dulu di Kota Baturaja. Menurut Mario He He, Fenomena seperti itu akan sangat sulit untuk dihilangkan.

“Balap liar tersebut selalu terjadi dari dulu hingga sekarang ini, lantaran aksi balap liar yang dilakukan dijalan raya misal di Seputaran Taman Kota dan di Simpang 4 lampu merah air paoh memberikan sensasi yang berbeda dan biasanya memang dilakukan oleh sekelompok anak muda,”ujar Mario He He Pembalap Road Race Baturaja yang kerap menjuarai Kejuaraan Road Race ini.

“Pertama anak – anak muda yang sedang mencari eksistensi dan sensasi, selanjutnya mereka tidak menyadari akan pentingnya keselamatan dan bahaya yang terjadi baik bagi para pelaku aksi balap liar dan keselamatan orang lain, ketiga anak – anak muda tersebut memang menyukai tantangan dan ini yang perlu kita arahkan,”ungkap Mario He He Pembalap Road Race yang bangga dengan selalu memakai nomor Start 88 saat balapan di Sirkuit.

“Jika diperkenankan, saya siap untuk membimbing adik – adik kita agar tidak lagi melakukan ajang balap liar yang membahayakan.Tinggal lagi untuk sarana dan tempat khusus untuk berlatih yang resmi untuk diijinkan menjadi tempat yang resmi sebagai tempat untuk menyalurkan hobby di Otomotif ini. Dengan terus berlatih secara teratur dan terarah, mudah – mudahan akan lahir pembalap handal yang dapat mengharumkan nama Kabupaten OKU baik di tingkat Provinsi maupun Nasional,”tutup Mario He He.

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x