x
PALANG MERAH INDONESIA

Di RSJ Sambang Lihum Pasein Akibat Mabuk Kecubung Kini Bertambah Menjadi 44 Pasein

waktu baca 2 menit
Sabtu, 13 Jul 2024 18:58 0 64 G. IRAWAN

 

MARTAPURA – LIPUTAN 4 COM. Maraknya Pasien mabuk akibat buah kecubung semakin hari kian semakin bertambah, sampai pada hari kamis tanggal 11 Juli 2024 kini totalnya sudah mencapai sebanyak 44 pasien mabuk akibat kecubung yang sedang mendapat perawatan di RSJ Sambang Lihum Provinsi Kalimantan Selatan.

“Jadi yang kemarin kita ada merawat sekitar 39 pasien sampai dengan hari kamis tadi bertambah menjadi 44 pasein,” ucap Plt Direktur RSJ Sambang Lihum Kalsel, dr.Yuddy Riswandhy.

Lanjut dr.Yuddy pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian daerah serta BNN guna mencegah penyalahgunaan buah Kecubung tersebut,” ucapnya.

“Kita berpesan dan juga menghimbau kepada semua masyarakat, agar tidak hanya fokus pada orang-orang yang sudah menjadi pengguna akan tetapi juga fokus kepada kaum muda yang tidak pernah tersandung penggunaan tersebut,” jelasnya.

dr.Yuddy juga meminta kalau memang ada yang ditengarai sebagai pengedar dan lain-lain agar mohon segera diinfokan ke aparat yang berwajib,” himbaunya.

“Sehingga kita bisa segera melakukan terapi untuk pemulihan kalau memang kesehatan dan distribusi yang terstruktur dari pihak kepolisian untuk membatasi atau menghilangkan,” sebutnya.

“Alhamdulillah saat ini per hari kembali terjadi tren penurunan kasus, yang awalnya dari yang sebelumnya per hari ada 11 pasien yang masuk namun untuk hari ini hanya ada 5 Pasein saja, Mudah-mudahan ini bisa turun terus sehingga bisa berakhir,”tambahnya.

Diketahui, dari 44 pasien yang mabuk kecubung dan yang di rawat di RSJ Sambang Lihum diantaranya berasal dari 6 orang dari Barito Kuala, 3 orang dari Banjarbaru, 7 orang dari Martapura, 1 orang dari HSS, 22 orang dari Banjarmasin dan 3 orang dari Kuala Kapuas, Serta 2 orang Pasein yang dinyatakan meninggal dunia,” Pungkasnya (Lip.4.Com).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

AM-SAH
Kejaksaan Republok Indonesia
CALON BUPATI SUMENEP
Menuju Taliabu Emas
Era Baru Menuju Taliabu Emas
BKPSDM PULAU TALIABU
BAWASLU TALIABU
BPBD TALIABU
LAINNYA
x
x