x
HARI KARTINI

Andi Akmal Pasluddin Membuka Bimtek Peningkatan Manajemen Peternakan dan Kesehatan Hewan Di Kab Maros

waktu baca 3 menit
Senin, 8 Agu 2022 18:45 0 218 Redaksi

Liputan4.com MAROS – Anggota DPR RI Komisi IV, fraksi PKS Dr. H.Andi Akmal Pasluddin MM (AAP) hadir pada kegiatan Bimbingan Teknis (BIMTEK) Manajemen Peternakan dan kesehatan hewan kepada para pelaku usaha peternakan di kabupaten Maros, yang berlangsung di Grand Waterboom mandai, Jum’at (05/8/2022)

Dengan didampingi Kepala Dinas pertanian kabupaten Maros Abd Azis beserta rombongan,kepala balai veteriner Banjar Baru Di Kalimantan Selatan, Drh. Putut Eko wibowo Beserta rombongan,tenaga ahli DPR RI & Korlap AAP Kab Maros dan tamu undangan.

Kata ANDI SUDIRMAN PAGE. SP.d.M.M selaku L.O AAP Kab Maros, Bimtek ini bertujuan untuk meningkatkan dan mengembangkan produktifitas peternakan di Kab. Maros

Kepala Dinas Pertanian kab Maros Abd Azis dalam sambutannya menyampaikan di kabupaten maros sudah ada 17 kasus virus PMK dan sudah di tangani.

“Bimtek ini sangat di tunggu-tunggu oleh masyarakat kabupaten Maros,apalagi dengan adanya virus PMK yang sudah masuk di kabupaten Maros .”ujarnya

Kita ketahui, kabupaten Maros masyarakatnya mayoritas beternak, termasuk 14 kabupaten di selatan mensuplay kota Makassar.”tambahnya

Meski begitu tidak lepas dari permasalahan di hadapi di sektor peternakan seperti SDM peternak masih perlu pengembangan terutama dari sisi manajemen usaha, sarana prasarana yang masih butuh bantuan serta aspek pengawasan, jika hanya mengharapkan APBD sangat berat

“Maka diharapkan prodak prodak dari Stakeholder kedepan ketika setelah di berikan bantuan ada perubahan dan kelompok peternakan yang mendapatkan bantuan bisa mandiri menghasilkan prodak berkualitas dan bisa meningkatkan kesejahteraan bermasyarakat”.

Sementara kepala Balai Veterenir Sebagai salah satu Saker di kementrian pertanian, mengajak menjalin hubungan dengan opsteker (pembeli )yang ada dikalimantan

“Saya harapkan kabupaten Maros bisa menjalin hubungan dgn pembeli di Kalimantan karena Sulawesi Selatan,salah satu bebas PMK” ujar Drh. Putut

Sebagai sambutan terakhir, sekaligus membuka Bintek tersebut Andi Akmal menyampaikan, bahwa di Sulsel terutama di maros kita punya potensi ekonomi dari sektor pangan dan pertanian sangat besar.

“Jadi saya percaya persoalan teknis dilapangan para peternak dalam menangani sudah ahli terutama pembesaran. Namun untuk breeding, perlu keahlian khusus dan tidak semua peternak ada di sektor ini” ucapnya

Politisi fraksi PKS asal Bone ini juga mengatakan sebagai salah satu kabupaten penyuplai sapi di Sulsel Tentu diharapkan para peternak mengikuti bimtek ini dgn baik

“Kita sudah punya potensi pangan sangat banyak di Maros, saya berharap nantinya suara sapinya sudah besar, semoga juga suara pemilihnya lebih besar lagi “ujarnya

Sebelum meninggalkan tempat dilakukan Poto bersama sambil tak lupa Andi Akmal Salami satu persatu para peserta bimtek.

Berita dengan Judul: Andi Akmal Pasluddin Membuka Bimtek Peningkatan Manajemen Peternakan dan Kesehatan Hewan Di Kab Maros pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Abdul Wahab

Stik Famika Makassar

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ULTAH PULAU TALIABU
RIDWAN AZIZ
PLT BUPATI LABUHANBATU
Stik Famika Makassar
LAINNYA
x
x